Pria berusia 77 tahun tersebut menghadiri undangan sebagai pembicara dalam pertemuan yang diadakan oleh Oxford Union, perkumpulan debat yang didirikan oleh mahasiswa Oxford. Oleh pembawa acara, Blatter mendapatkan pertanyaan simpel yang selalu menjadi topik hangat di dunia sepakbola: Siapa yang lebih baik di antara Ronaldo dan Messi?
Pada awalnya pria asal Swiss tersebut nampak salah tingkah dan mencoba menjawab diplomatis dengan menyertakan nama pemain ketiga, yaitu Zlatan Ibrahimovic. Namun pada akhirnya, Blatter mengemukakan pendapat pribadinya.
"Lionel Messi adalah anak yang baik. Tipe seorang anak yang ingin dimiliki oleh orang tua di seluruh dunia. Dia secara alami mampu menarik perhatian karena memiliki kepribadian baik dan juga piawai bermain bola," jawab Blatter.
"Sedangkan Ronaldo... Dia seperti komandan di atas lapangan."
Saat mengemukakan pendapatnya tentang Ronaldo, Blatter bangkit dari kursinya dan memperagakan bagaimana gerakan 'Komandan Ronaldo' versinya: berjalan dengan kaku sambil menggembungkan pipi dan memasang wajah galak. Tingkah unik Blatter ini mengundang tawa dari para hadirin.
Berikut adegan ketika Blatter melakukan parodi gerakan seorang komandan tersebut:

Lalu Blatter meneruskan. "Tentu sangat bagus jika kita memiliki seorang komandan di atas lapangan."
"Saya tidak bisa mengatakan mana yang lebih baik. Keduanya sama bagusnya, hanya saja yang satu (Ronaldo) lebih banyak mengeluarkan uang untuk urusan gaya rambut ketimbang yang lainnya (Messi)."
Kemudian Blatter beralih membahas tentang Ballon d'Or dan membicarakan beberapa detail tentang penghargaan tersebut, termasuk tanggal penyelenggaraan dan penganugerahan.
Namun di akhir pembicaraan, Blatter entah mengapa justru memberikan pernyataan yang berpotensi memicu perdebatan, "Saya menyukai keduanya, namun saya lebih condong kepada Messi."
Inilah video lengkap saat Blatter berbicara soal Messi dan Ronaldo.
Bagaimana pendapat Bolaneters soal pernyataan Blatter tersebut? (oxf/mri)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sepp Blatter Ternyata Anggota Kehormatan Real Madrid
Bolatainment 30 Oktober 2013, 19:16
-
Fakta-fakta Seputar FIFA Ballon d'Or
Editorial 30 Oktober 2013, 18:26
-
Presiden FIFA Puji Messi dan Sindir Ronaldo
Bolatainment 30 Oktober 2013, 18:10
-
'Madrid Gagal Manfaatkan Off-Form Messi'
Liga Spanyol 30 Oktober 2013, 10:44
-
ANALISIS: Celta 0-3 Barcelona, Serangan Frontal Blaugrana
Editorial 30 Oktober 2013, 09:07
LATEST UPDATE
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR