
Hal tersebut, ditandai dengan terpilihnya enam dari 32 anak yang akan menjalani training selama sepekan di klub Manchester United Football Club (MU FC), Stadion Old Trafford, Inggris,
Masing-masing yakni, Jani Robert Yawan Bedes, Asep Setiawan, Richard Ferdinan, Bastian, Jacksen Marlif dan Apringga Putra Kapabi.
Direktur Utama (Dirut) PT MAsa Tbk, Pieter Tanuri, mengungkapkan jika enam pemain tersebut murni dipilih dua pelatih asal Manchester United Football Club Soccer Schools (MUFC SS), Michael Bennet dan Jamie Fitzpatrick.
"Sama sekali tidak ada intervensi ataupun pesanan dari kami seputar pemilihan enam anak tersebut. Para pemain tersebut, akan berangkat sekitar Bulan Agustus, setelah puasa dan Piala Dunia. Hal tersebut, sudah sesuai jadwal. Ajang seperti ini, merupakan pertama kali di dunia. Ini adalah kesempatan yang luar biasa," tutur Pieter Tanuri.
"Ke depannya, saya sangat ingin melihat beberapa dari ke-32 anak tersebut bisa bermain di Liga Inggris sebagai pemain utama. Hal ini, yang akan terus kita upayakan," imbuhnya.
Tanuri pun mengungkapkan alasan utama mampu mengirimkan enam anak tersebut ke MU FC. Yakni, karena adanya kerjasama antara PT MASA dengan MUFC, dimana ban Achilles dan Corsa menjadi Official Tire Partner of Manchester United. Kemudian, menggandeng Andy F Noya (Kick Andy Foundation).
"Sebenarnya, ini adalah jatah kami sebagai sponsor. Idealnya, digunakan untuk mengajak anak saya, anak distributor, dan anak rekan-rekan loyalis. Namun, Bang Andi (Andi F Noya), memberikan pandangan lain dengan adanya kegiatan ini," tukasnya.
Pelatih asal MUFC SS, Michael Bennet, menambahkan jika selama di UPH, tidak hanya mengajarkan seputar sepak bola. Melainkan, filosofi dan bekal saran yang mampu diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya saja, bagaimana cara menghormati pihak yang lebih tua dan menyayangi yang lebih muda.
Kemudian, menanamkan nilai-nilai kehidupan berkaitan dengan pluralisme, sosial, nasionalisme, sportivitas, kejujuran, dan disiplin, kerjasama, dan sportivitas.
Sehingga, tidak hanya sportivitas dalam olahraga dan fokus untuk meraih kemenangan, tetapi juga berani menerima kekalahan sebagai sarana perbaikan diri.
"Saya sudah berpesan agar anak-anak selalu bekerja keras, bersama dan percaya diri dalam meraih apa yang di cita-citakan. Bagi saya, ini pengalaman pertama ke Indonesia. Sebab sebelumnya, saya memberikan pelatihan di Amerika, Jepang, dan Australia. Hal seperti ini (United Training), merupakan kali pertama di dunia," pungkasnya. (esa/pra)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bayern Pagari Kroos Dari Bidikan MU
Liga Champions 25 Januari 2014, 23:37
-
Mou: Penjualan Mata Untungkan Semua Pihak
Liga Inggris 25 Januari 2014, 22:26
-
Wenger: Mou Bakal Menyesal Lego Juan Mata
Liga Inggris 25 Januari 2014, 20:25
-
United Training PT MASA Pilih Enam Anak ke Manchester
Bolatainment 25 Januari 2014, 18:59
-
Kepergian Mata Picu Sisi Kreatif Fans Chelsea
Bolatainment 25 Januari 2014, 18:07
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55























KOMENTAR