
Bola.net - Sebuah spekulasi baru beredar mengenai masa depan Robert Lewandowski. Striker Bayern Munchen itu dilaporkan ingin pindah ke Inggris, di mana ia dilaporkan akan menuju ke salah satu klub asal Manchester.
Lewandowski merupakan sosok yang lekat di Bayern Munchen. Sang striker sudah menjadi mesin gol andalan Die Roten dan ia sukses membawa Bayern memenangkan banyak trofi bergengsi.
Beredar kabar bahwa Lewandowski ingin cabut dari Allianz Arena di tahun 2022 nanti. Ia ingin merasakan tantangan baru dalam karirnya.
Dilansir Bild, Lewandowski saat ini mengarahkan radarnya ke Inggris. Ia dilaporkan akan pindah ke salah satu klub asal kota Manchester.
Klub Manchester mana yang akan coba diperkuat Lewandowski? Simak selengkapnya di bawah ini.
Sama-sama Butuh Striker
Menurut laporan yang beredar, baik Manchester United maupun Manchester City sama-sama membutuhkan striker baru di musim depan.
Manchester City butuh pengganti Sergio Aguero sementara Manchester United mencari opsi pengganti Edinson Cavani.
Jadi kedua tim ini berpotensi untuk menjadi pelabuhan karir Lewandowski berikutnya.
Pindah ke Manchester Biru
Laporan itu mengklaim bahwa Lewandowski kini lebih condong untuk pindah ke Manchester City.
Ia tertarik dengan proyek yang sedang dibangun City. Terutama ia punya pengalaman yang apik dilatih oleh Pep Guardiola.
Selain itu MU juga dilaporkan lebih prefer mencari striker muda sehingga Lewandowski tidak masuk agenda belanja mereka.
Harga Mahal
Manchester City dilaporkan harus siap keluar uang banyak untuk Lewandowski.
Sang striker dilaporkan bakal dilepas Bayern Munchen di kisaran 60 juta Euro.
Klasemen Bundesliga
(Bild)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bocoran Orang Dalam Real Madrid: Erling Haaland Bakal ke Inggris
Liga Inggris 14 Oktober 2021, 21:26
-
Tinggalkan Bayern Munchen, Robert Lewandowski Menuju Manchester?
Bundesliga 14 Oktober 2021, 21:13
-
Jadi Klub Tajir, Newcastle Disarankan Rekrut Harry Kane dan Gagalkan Ambisi Man City
Liga Inggris 13 Oktober 2021, 06:55
-
Guardiola Sudah Benar, Ferran Torres Komplet untuk Jadi Striker Man City!
Liga Inggris 13 Oktober 2021, 05:20
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR