Bola.net - - Eric Cantona menilai memiliki peran besar ketika mengantarkan Barcelona lolos ke babak perempat final Liga Champions musim ini ketika kemungkinan lolos sangat kecil. Mantan pemain Manchester United tersebut mengatakan Neymar adalah satu-satunya pemain Barca yang memiliki keyakinan timnya bisa lolos.
Harapan Barca lolos dari babak 16 besar Liga Champions musim ini memang sempat diragukan. Sebab, klub Catalan tersebut dituntut harus bisa mengejar ketertinggalan empat gol dari PSG. Sementara sepanjang sejarah pagelaran Liga Champions, tak ada klub yang bisa lolos di babak penyisihan jika sudah tertinggal empat gol.
Barca akhirnya memecahkan mitos tersebut ketika bisa mengalahkan PSG dengan skor 6-1 di Camp Nou pada leg kedua. Dalam laga ini, Neymar mencetak dua gol. Pertama, gol yang dicetak pada menit 88 lewat tendangan bebas dan gol di menit 91 lewat titik putih penalti.
Ketika Barca masih membutuhkan tambahan satu gol di babak tambahan, Neymar kembali mengambil peran pentingnya. Pemain asal Brasil tersebut memberikan umpan krusial pada Sergi Roberto yang menjadi gol penentu dalam kemenangan agregat 6-5.
PSG yang sebelumnya sudah menginjakkan satu kaki di perempat final harus berlapang dada dengan kekalahan ini. Satu-satunya gol dari klub asal Prancis tersebut dicetak oleh Edinson Cavani pada menit 62.
Cantona yang juga mengikuti laga emosional ini mengutuk aksi diving yang dilakukan Luis Suarez. Namun ia memberikan pujian pada Neymar.
"Untuk sebagian orang, [pertandingan tersebut] adalah keajaiban di atas lapangan. Untuk sebagian orang, laga itu adalah perampokan terbaik abad ini. Yang lain menganggapnya laga epik," ucap Cantona pada Eurosport.
"Hanya ada 12 pemain di atas lapangan yang percaya kemungkinan Barca bisa lolos: Neymar... dan 11 pemain Paris," imbuhnya.
"@LuisSuarez9 is not a biter anymore, he's a diver!"
The Commissioner of Football, Eric Cantona, has taken aim at the @FCBarcelona striker! pic.twitter.com/ugHa7Txqz7
— Eurosport UK (@Eurosport_UK) March 24, 2017
Pada babak selanjutnya, Barcelona akan bertemu dengan Juventus. Pertemuan antara kedua kubu akan mengulang pertemuan partai final Liga Champions 2015 ketika Barca akhirnya menjadi juara. Dalam laga yang digelar di Berlin pada saat itu, Barca mengalahkan Bianconeri dengan skor 3-1.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Verratti Percaya Juve Bisa Singkirkan Barca
Liga Champions 25 Maret 2017, 12:48
-
Cantona Puji Peran Neymar Antar Barca Gulung PSG
Liga Champions 25 Maret 2017, 00:30
-
Agen Bantah Verratti Tengah Frustrasi
Liga Inggris 24 Maret 2017, 12:10
-
Comeback Barca atas PSG Momen Paling Emosional bagi Neymar
Liga Champions 24 Maret 2017, 02:33
-
UEFA Tetap Lindungi Wasit Barca-PSG Meski Kinerjanya Buruk
Liga Champions 23 Maret 2017, 04:16
LATEST UPDATE
-
Prediksi Como vs Bologna 10 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 05:00
-
6 Rekor Mustahil yang Bisa Dihancurkan Cristiano Ronaldo Tahun 2026
Asia 10 Januari 2026, 04:30
-
Prediksi Charlton vs Chelsea 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR