
Bola.net - - Bek Manchester United, Chris Smalling merasa lega timnya berhasil mengalahkan Young Boys kemarin. Smalling menyebut wakil Swiss itu tampil baik sehingga membuat timnya kesulitan sepanjang laga.
Manchester United baru saja menggelar pertandingan ke lima Liga Champions musim ini. Mereka menjamu Young Boys di Old Trafford, setelah pada pertemuan pertama mereka menang 3-0 di Swiss.
Namun pada laga itu, Setan Merah yang mendominasi laga kesulitan mencetak gol. Mereka baru mengunci kemenangan atas Young Boys setelah Marouane Fellaini mencetak gol di menit-menit akhir laga.
Smalling mengakui bahwa timnya kewalahan menghadapi tim yang baru debut di Liga Champions musim ini. "Kami bermain dengan baik saat bertandang ke markas mereka," buka Smalling kepada Sportsmole.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Menderita
Smalling mengakui bahwa sang lawan tampil impresif selama 90 menit di Old Trafford sehingga timnya harus bersusah payah untuk mencetak gol.
"Sejak awal kami tahu bahwa mereka [Young Boys] akan sulit kami kalahkan saat kami bermain di kandang."
"Pada pertandingan tadi kami membuat banyak peluang dan saya rasa kami pantas memenangkan pertandingan itu. Namun mereka membuat kami kesulitan untuk menang."
Lega
Smalling juga menilai timnya seharusnya bisa menang lebih besar pada laga itu, namun sekali lagi ia memberi kredit kepada Young Boys yang tampil apik sepanjang laga.
"Kami membuat banyak peluang yang bagus dan peluang kami bukan peluang setengah-setengah. Saya juga merasa kami seharusnya bisa mencetak gol dari beberapa peluang kami yang tidak masuk."
"Anda bisa melihat ada rasa lega dalam wajah kami ketika kami tahu kami lolos ke babak berikutnya. Kami tidak perlu membuat diri kami berada dalam kesulitan saat menghadapi Valencia." tandasnya.
Laga Berikutnya
Manchester United dijadwalkan akan menghadapi Southampton di akhir pekan nanti pada pertandingan pekan ke 14 EPL.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Statistik Laga PSG vs Liverpool: Neymar Lewati Torehan Kaka
Liga Champions 29 November 2018, 22:30
-
Meski Kalah, Liverpool Dinilai Tampil Apik Lawan PSG
Liga Champions 29 November 2018, 21:00
-
Magis Anfield Diyakini Akan Loloskan Liverpool ke Fase Gugur Liga Champions
Liga Champions 29 November 2018, 20:40
-
Lawan Napoli, Robertson Optimis Liverpool Bisa Raih Target
Liga Champions 29 November 2018, 19:49
-
PSG vs Liverpool: Aksi Teatrikal Neymar Buat Robertson Frustasi
Liga Champions 29 November 2018, 19:20
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR