
Bola.net - Ada dua penyerang Napoli yang diwaspadai pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. Mereka adalah Victor Osimhen dan Khvicha Kvaratskhelia.
Real Madrid akan menghadapi Napoli di matchday 2 Grup C Liga Champions 2023/2024. Duel ini akan berlangsung di Stadio Diego Armando Maradona pada Rabu (4/10/2023) dini hari WIB.
Pada matchday 1, Real Madrid berhasil meraih kemenangan atas Union Berlin. Mereka menang dengan skor 1-0 berkat gol Jude Bellingham.
Kini Real Madrid menempati peringkat kedua di Grup dengan koleksi tiga poin. Adapun Napoli berada di puncak dengan poin yang sama dan unggul selisih gol.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Waspadai Penyerang Napoli
Bukan tanpa alasan Ancelotti sangat mewaspadai Osimhen dan Kvaratskhelia. Menurutnya, kedua pemain tersebut sangat berbahaya.
“Mereka adalah penyerang yang sangat bagus yang benar-benar berhasil dalam setahun terakhir, mereka telah menunjukkan kualitas mereka dan menunjukkan bahwa mereka adalah pemain level atas," kata Ancelotti di situs resmi klub.
"Mereka memiliki bakat luar biasa dengan karakteristik berbeda. Kvaratskhelia sangat kuat dalam situasi satu lawan satu dan Osimhen sangat berbahaya.”
Pertandingan Spesial
Pertandingan melawan Napoli akan menjadi pertandingan yang spesial buat Ancelotti. Sebab, dia akan menghadapi mantan klubnya.
“Saya mengalami masa-masa yang sangat indah di kota yang fantastis. Ada juga momen-momen yang lebih sulit, tapi saya fokus pada kenangan pengalaman positif," lanjutnya.
"Saya memiliki hubungan yang sangat baik dengan semua orang di sana. Melihat ke belakang sebelum pertandingan seperti ini tidak masuk akal. Ketika hubungan antara klub dan pelatih kurang baik, lebih baik hentikan saja.
"Saya pikir itu adalah keputusan terbaik bagi Napoli dan bagi saya karena dua tahun kemudian saya kembali ke klub terbaik di dunia.”
Sumber: Real Madrid
Klasemen Liga Champions
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Liga Champions Napoli vs Real Madrid di Vidio
Liga Champions 3 Oktober 2023, 23:55
-
Head to Head dan Statistik: Napoli vs Real Madrid
Liga Champions 3 Oktober 2023, 12:37
-
Jarang Mainkan Luka Modric, Begini Dalih Carlo Ancelotti
Liga Spanyol 3 Oktober 2023, 10:43
-
Ini Dua Penyerang Napoli yang Diwaspadai Real Madrid
Liga Champions 3 Oktober 2023, 10:13
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58























KOMENTAR