Bola.net - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, memberikan prediksi bahwa Napoli bisa menjadi juara Liga Champions musim 2019/2020. Pernyataan itu diucapkan Klopp pasca Liverpool kalah dari Napoli.
Liverpool kalah dengan skor 2-0 saat berjumpa Napoli pada matchday pertama Grup E Liga Champions di San Paolo, Rabu (18/9/2019) dini hari WIB. Dua gol Napoli dicetak Diers Mertens dan Fernando Llorente.
Napoli menjadi tim pertama yang mampu mengalahkan Liverpool pada musim 2019/2020 ini. Sebelumnya, Mohamed Salah dan kawan-kawan selalu menang dalam lima laga awal Premier League.
Pasca kekalahan ini, Jurgen Klopp mengakui bahwa Napoli adalah tim yang tangguh. Pasukan Carlo Ancelotti punya kans besar untuk menjadi juara. Simak pernyataan Jurgen Klopp di bawah ini ya Bolaneters.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Napoli Layak Juara Liga Champions
Napoli bukan kali ini saja membuat Liverpool kesulitan. Pada ajang Liga Champions musim 2018/2019 lalu, Il Partenopei juga membuat Liverpool limbung dengan skor 1-0 di San Paolo.
"Napoli bisa menjadi juara pada kompetisi [Liga Champions], begitulah adanya," ucap Jurgen Klopp dikutip dari Goal International.
"Jika Anda memiliki rencana bagus, jika Anda memiliki pemain bagus, yang sudah pasti mereka miliki, maka mereka dapat memenangkan kompetisi. Kami sudah memberi bukti bahwa Anda tidak harus menjadi tim terbaik di dunia untuk memenangkan Liga Champions," katanya.
Secara teknis, Jurgen Klopp menyebut bahwa Napoli punya kualitas untuk menjadi juara Liga Champions. Akan tetapi, ada satu faktor yang juga harus dimiliki oleh Lorenzo Insigne dan kawan-kawan.
"Anda harus beruntung dalam beberapa situasi. Mereka dapat memenangkan kompetisi, tentu saja," tegas Klopp.
Bukan Karena Kelelahan
Jurgen Klopp membantah kekalahan ini terjadi karena Liverpool mulai lelah. Sebab, para pemain The Reds punya jadwal yang padat karena juga harus menjalani laga internasional bersama tim nasional pekan lalu.
"Siapa yang mengalami kram? Siapa yang berada di tanah? Pemain Liverpool atau pemain Napoli? Setelah 2-0 mereka tampak lebih segar dari kami, setelah 1-0 mereka tampak lebih segar dari kami."
"Tidak ada tim yang lebih segar di lapangan. Tidak ada masalah fisik selain masalah fisik normal dalam pertandingan yang sangat intens," tutupnya.
Setelah kekalahan atas Napoli ini, Liverpool akan menjalani laga berat lain pada akhir pekan. The Reds bakal berjumpa Chelsea pada laga di Stamford Bridge pada hari Minggu (22/9/2019) yang akan datang.
Sumber: Goal International
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Simeone: Seperti Atletico, Sarri dan Juventus Butuh Waktu Adaptasi
Liga Champions 18 September 2019, 23:30
-
Leonardo Bonucci: Hasil Imbang Bukan DNA Juventus
Liga Champions 18 September 2019, 23:12
-
Kalau Lawan Ronaldo, Bos Atletico Madrid Hanya Bisa Pasrah
Liga Champions 18 September 2019, 23:00
-
Kalah dari Napoli, Liverpool Akhiri Tradisi Liga Champions Berumur 25 Tahun
Liga Champions 18 September 2019, 22:57
-
Aksi Simpatik CEO Liverpool untuk Suporter Korban Serangan Fans Napoli
Bolatainment 18 September 2019, 22:28
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR