Man of the Match Marseille vs Liverpool: Alisson Becker

Man of the Match Marseille vs Liverpool: Alisson Becker
Penjaga gawang Liverpool Alisson melakukan penyelamatan dalam laga Liga Champions antara Marseille vs Liverpool di Stade Velodrome, 22 Januari 2026 (c) AP Photo/Philippe Magoni

Bola.net - Alisson Becker layak ditetapkan sebagai pemain terbaik dalam laga Marseille vs Liverpool. Penampilan sang kiper menjadi fondasi kemenangan meyakinkan tim tamu yang pulang dengan skor bersih.

Kamis, 22 Januari 2026 WIB, Liverpool bertandang ke markas Marseille di Stade Velodrome pada matchday 7 Liga Champions 2025/2026. Laga ini penting bagi kedua tim yang sama-sama memburu poin krusial fase grup.

Pertandingan berlangsung dengan intensitas tinggi, terutama di babak pertama saat tuan rumah mencoba menekan sejak awal. Liverpool bertahan rapi, menunggu momen untuk memukul balik.

Gol pembuka lahir tepat sebelum jeda lewat sepakan Dominik Szoboszlai pada menit 45+1. Keunggulan Liverpool bertambah di babak kedua melalui gol bunuh diri Geronimo Rulli menit ke-72, sebelum Cody Gakpo menutup laga lewat gol di menit 90+3.

Kemenangan 3-0 ini tidak lepas dari kontribusi Alisson Becker yang memastikan gawang Liverpool tetap perawan meski mendapat tekanan di sejumlah momen krusial.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 2 halaman

Tembok Terakhir Liverpool

Bermain di kandang Marseille bukan perkara mudah, terlebih dengan atmosfer Stade Velodrome yang dikenal menekan lawan. Namun, Liverpool memiliki Alisson Becker sebagai penenang di lini terakhir.

Kiper asal Brasil itu tampil penuh selama 90 menit dan mencatat empat penyelamatan penting tanpa sekali pun kebobolan. Dari peluang yang dihadapi dengan nilai xGOT sebesar 0,84, Alisson berhasil mencegah kebobolan dengan angka goals prevented yang sama.

Alisson juga aktif dalam distribusi bola. Ia mencatatkan 16 umpan akurat dari 24 percobaan, termasuk delapan long ball tepat sasaran, membantu Liverpool keluar dari tekanan dan menjaga ritme permainan.

Selain itu, Alisson dua kali bertindak sebagai sweeper, melakukan satu high claim, serta tiga diving save yang krusial. Ia juga membuat dua penyelamatan dari dalam kotak penalti, delapan kali recovery, dan memenangi satu duel udara yang dihadapinya.

Dengan kombinasi refleks, ketenangan, dan peran aktif di luar kotak penalti, Alisson Becker ditunjuk sebagai man of the match versi FotMob dengan rapor 8,6.

2 dari 2 halaman

Susunan Pemain

MARSEILLE (4-4-2): Geronimo Rulli; Amir Murillo, Benjamin Pavard, Leonardo Balerdi, Facundo Medina; Timothy Weah, Pierre-Emile Hojbjerg, Geoffrey Kondogbia, Hamed Traore; Amine Gouiri, Mason Greenwood.

LIVERPOOL (4-2-3-1): Alisson Becker; Jeremie Frimpong, Joe Gomez, Virgil van Dijk, Milos Kerkez; Ryan Gravenberch, Alexis Mac Allister; Mohamed Salah, Dominik Szoboszlai, Florian Wirtz; Hugo Ekitike.


BERITA TERKAIT

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR

LATEST UPDATE

LATEST EDITORIAL