Bola.net - - Hasil undian babak 16 besar Liga Champions 2016/17 mempertemukan dengan juara bertahan dan sang pemegang rekor 11 gelar Real Madrid. Napoli berstatus juara grup B, sedangkan Madrid runner-up Grup F.
Presiden Napoli Aurelio De Laurentiis mengungkapkan bahwa pelatih Maurizio Sarri sebelumnya telah memiliki firasat kalau mereka bakal mendapatkan Madrid dalam undian. Namun, De Laurentiis menegaskan bahwa semua di Napoli siap untuk tantangan besar ini.
"Ini akan jadi laga yang superberat. Sarri sudah punya firasat kalau Real yang akan jadi lawan, tapi dia tidak keberatan. Kami semua bersamanya untuk tantangan ini," kata De Laurentiis seperti dikutip Football Italia.
Napoli akan bermain tandang di leg pertama. Napoli sadar bahwa ini adalah laga yang superberat. Napoli pun bertekad untuk memaksimalkan faktor kandang ketika main di leg kedua.
"Pertama, kami akan main di sana (Santiago Bernabeu). Setelah itu, kami akan memberikan segalanya di San Paolo."
"Saya rasa itu bakal jadi salah satu tantangan yang akan terukir dalam sejarah sepakbola Napoli."
Dari semua kemungkinan, Napoli justru mendapatkan Madrid sebagai lawan di babak ini. Meski demikian, tak ada alasan bagi mereka untuk merasa gentar.
"Diundi melawan Real Madrid, dari semua kemungkinan, bagus buat kami. Para pemain baru kami sudah menyatu dan Dries Mertens juga telah membuktikan bahwa dia bisa bermain dengan baik meski di posisi striker," pungkas De Laurentiis.
Leg pertama partai ini akan digelar di Bernabeu pada 16 Februari 2017. Leg kedua di San Paolo akan dimainkan 8 Maret 2017.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Perpanjang Kontrak, Lewandowski Tutup Pintu ke Madrid
Liga Eropa Lain 13 Desember 2016, 22:38
-
Atas Nama Maradona, Napoli Ingin Balas Dendam pada Real Madrid
Liga Champions 13 Desember 2016, 21:25
-
Sergio Ramos Buru Happy Ending di Tahun 2016
Liga Spanyol 13 Desember 2016, 20:39
-
Weigl Mengaku Terkesan Dikaitkan dengan Real Madrid
Liga Spanyol 13 Desember 2016, 15:13
-
Sang Ibu Sebut James Takkan Tinggalkan Madrid
Liga Spanyol 13 Desember 2016, 14:56
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR