Bola.net - - Sadio Mane mengaku Jurgen Klopp sebenarnya juga merasa tak yakin Liverpool akan bisa membalikkan keadaan saat berhadapan dengan Barcelona.
Liverpool menghadapi ujian berat di semifinal Liga Champions musim ini. Mereka harus bisa menang 4-0 saat jumpa Lionel Messi cs di leg kedua.
Sebab di leg pertama mereka kalah telak 3-0. Banyak yang merasa pesimis The Reds akan bisa membuat mukjizat di laga yang dihelat di Anfield itu.
Para pemain Liverpool sendiri ada yang merasa optimis bisa menang. Namun demikian tetap saja mereka tak merasa 100 persen bakal bisa lolos ke final.
Apalagi, Liverpool tak akan bisa tampil full team. Sebab Mohamed Salah dan Roberto Firmino mengalami cedera.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Pesimis
Pada akhirnya Liverpool bisa menang telak 4-0 di Anfield. Mereka lolos berkat dua gol dari Divock Origi dan Georginio Wijnaldum.
Setelah beberapa pekan berlalu, Mane mengungkapkan bahwa sebenarnya Klopp merasa pesimis timnya bakal lolos ke final. Meskipun pada para pemain ia mengaku yang sebaliknya.
"Sebelum pertandingan [melawan Barca], saya belum pernah melihat bos seperti itu," kenang Mane kepada Telefoot.
"Klopp menyemangati kami. Tapi jujur, bahkan ia tidak percaya," serunya.
"Ia luar biasa. Ia membuatmu ingin bertarung untuknya dan memberikan segalanya untuknya," ucap pemain asal Senegal ini.
Favorit Juara
Liverpool sebelumnya sempat bersaing dalam perebutan gelar Premier League. Namun mereka kalah dari Manchester City.
Sekarang ini Liverpool masih punya peluang meraih trofi. Mereka akan bertarung melawan Tottenham di final Liga Champions.
Menurut Mane, The Reds punya kans untuk menang lebih besar ketimbang Spurs. "Final ini adalah pertandingan satu kali saja," serunya.
"Ini akan jadi laga yang berbeda dari laga di liga. Anda tak bisa bersembunyi. Saya rasa kami favorit juara," klaimnya.
Sadio Mane sendiri akan jadi salah satu senjata pamungkas Liverpool. Musim ini ia jadi pemain tertajam di Premier League dengan torehan 22 gol, setara dengan raihan Mohamed Salah dan Pierre-Emerick Aubameyang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Musim Panas ini Barcelona Akan Bersih-Bersih Skuat
Liga Spanyol 26 Mei 2019, 21:52 -
Pengakuan Mane: Klopp Sebenarnya Pesimis Bisa Kalahkan Barcelona
Liga Champions 26 Mei 2019, 21:22 -
Barcelona Apes di Copa del Rey, Messi Justru Cetak Rekor
Liga Spanyol 26 Mei 2019, 13:00 -
Tumbang di Final Copa del Rey, Barcelona Gagal Penuhi Ekspektasi
Liga Spanyol 26 Mei 2019, 10:30 -
Barcelona Kalah, Valverde Belum Mau Mundur
Liga Spanyol 26 Mei 2019, 10:00
LATEST UPDATE
-
Diikuti 8 Tim, Saksikan Keseruan Final Four Livoli Divisi Utama 2025 Eksklusif di MOJI
Voli 4 Oktober 2025, 17:07 -
Liverpool Harus Perbaiki Performa Tandang untuk Bisa Bersaing di Semua Kompetisi
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:52 -
Real Madrid Temukan Duet Emas Baru: Mbappe dan Guler
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 16:43 -
Duel Panas Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Ujian Berat untuk The Reds
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:19 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Indonesia 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2025, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11
-
Manchester United Disebut Butuh Gareth Southgate, Bukan Pelatih Jangka Pendek
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:10 -
Update Klasemen Pembalap Asia Talent Cup 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 15:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR