Bola.net - - Presiden Juventus, Andrea Agnelli angkat bicara mengenai rumor pembentukan Liga Super Eropa. Agnelli menegaskan bahwa kabar wacana tersebut memang sempat dibahas di ECA, namun rencana tersebut sudah lama tidak dibahas kembali.
Sejak awal musim lalu beredar kabar bahwa beberapa klub top Eropa akan membentuk sebuah kompetisi bertajuk Liga Super Eropa. Turnamen ini nantinya akan menggeser Liga Champions, di mana klub-klub top Eropa tersebut dikabarkan tidak puas dengan sistem Liga Champions yang ada saat ini.
Menurut bocoran informasi yang dikeluarkan media Jerman, Der Spiegel, ada 12 klub yang kabarnya akan menginisiasi turnamen tersebut. Salah satunya adalah Juventus, yang mana presiden mereka Andrea Agnelli juga menjadi presiden Asosiasi Klub Eropa (ECA).
Namun Agnelli dengan tegas membantah bahwa ada wacana pembentukan Liga Super Eropa tersebut. "Tidak ada pembicaraan mengenai hal itu [pembentukan Liga Super Eropa]," buka Agnelli seperti yang dilansir Goal International.
Baca komentar lengkap Presiden Juventus itu di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Sudah Tidak Dibicarakan
Agnelli mengakui wacana pembicaraan mengenai Liga Super Eropa itu sempat tercetus di tahun 2015 silam, namun hingga saat ini tidak ada pembicaraan lagi mengenai hal tersebut.
"Sepengetahuan saya selaku Presiden ECA dan Juventus, di tahun 2018 ini tidak ada satupun pembicaraan mengenai Liga Super Eropa."
"Memang betul kami pernah membicarakan hal ini di tahun 2015 silam. Namun pada saat itu adalah kali terakhir kami membicarakan potensi menggelar Liga Super tersebut."
Dukungan Penuh
Agnelli juga menegaskan bahwa sejauh ini pihaknya sama sekali belum berniat untuk mengupayakan pembentukan Liga Super Eropa karena ia memiliki kesaman visi dengan Presiden UEFA saat ini.
"Pembicaraan mengenai Liga Super Eropa belakangan ini tidaklah benar."
"Sejak tahun 2015, Presiden Ceferin terpilih sebagai Kepala UEFA dan saya dipilih sebagai ketua ECA. Sejak saat itu kami sering bertukar pikiran apa yang bisa kami lakukan setelah tahun 2024 mendatang." tandasnya.
Keistimewaan
Menurut laporan yang beredar, jika Liga Super Eropa itu jadi terbentuk, maka 12 klub pendiri Liga Super itu tidak akan terdegradasi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alex Sandro Pergi, Juve Sudah Punya Dua Calon Pengganti
Liga Italia 21 November 2018, 23:45
-
Nominasi Tiga Besar Ballon d'Or 2018 Tanpa Messi dan Ronaldo?
Bola Dunia Lainnya 21 November 2018, 23:00
-
Motta Sebut Ada Lima Calon Juara UCL, Termasuk Madrid
Liga Champions 21 November 2018, 21:43
-
Diincar Real Madrid dan Juventus, MU Siapkan Kontrak Baru Untuk Marcus Rashford
Liga Inggris 21 November 2018, 20:40
-
Presiden Juventus Benarkan Ada Wacana Pembentukan Liga Super Eropa
Liga Champions 21 November 2018, 16:40
LATEST UPDATE
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
-
Prediksi Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR