Bola.net - Bola.net - Almarhum Johan Cruyff merupakan sosok legenda sepakbola yang tak hanya sangat hebat, namun juga bisa dibilang inovatif.
Pekan lalu, dunia sepakbola berduka lantaran Johan Cruyff meninggal dunia. Legenda asal Belanda itu tak kuasa lagi berjuang melawan kanker paru-paru yang sudah cukup lama menggerogotinya.
Banyak yang merasa kehilangan dengan kepergian legenda berusia 68 tahun itu lantaran Cruff adalah legenda yang tak hanya sekedar memiliki skill bagus di atas lapangan. Atau memiliki insting mencetak gol yang jempolan. Atau memiliki dribel yang yahud. Atau bahkan memiliki koleksi segudang penghargaan. Banyak yang merasa kehilangan dirinya lantaran ia dianggap sebagai seorang inovator.
Banyak hal yang sudah dilakukan dan disumbangkan oleh almarhum Cruyff bagi dunia sepakbola.
Berikut kami sajikan fakta-fakta dari sosok yang pernah menjadi penggawa Ajax Amsterdam dan ini.
Cruyff Turn

Cruyff begitu mahir melakukan trik ini sampai-sampai trik tersebut diberi nama sesuai dengan namanya. Berapa banyak pesepakbola kelas dunia yang memiliki trik sesuai dengan nama mereka?
Menginspirasi Lahirnya Tiki-Taka

Namun taktik itu kemudian dimodifikasi jadi lebih solid oleh Cruyff ketika membesut Barcelona, di mana kala itu ada Josep Guardiola yang menjadi salah satu anak asuhnya. Dari situlah Guardiola akhirnya terinspirasi untuk memodifikasi taktik itu lagi dan menciptakan tiki-taka.
Kolektor 3 Ballon d'Or Pertama

Messi sekarang memang mengoleksi lima trofi sementara Ronaldo tiga. Namun sebelum dua pemain itu, Cruyff sudah lebih dulu mendominasi ajang tersebut. Ia memenangkannya pada tahun 1971, 1973 dan 1974.
Pemakai Pertama Adidas Dua Strip

Hal tersebut terjadi pada Piala Dunia 1974 saat Jerman bersua Belanda. Skuat Oranje sendiri saat itu terikat kontrak dengan Adidas. Namun Cruyff secara pribadi menjalin kerjasama dengan Puma. Alhasil, Cruyff pun membuat keputusan nyeleneh: Ia mengurangi jumlah strip di area pundak jerseynya dari tiga menjadi dua.
Jersey Nomor 14

Hal itu terjadi karena setelah ia kembali dari cedera pada musim 1970-71, jersey nomor 9 di Ajax dikenakan pemain lain. Cruyff pun akhirnya memutuskan memakai nomor 14. Ia pun akhirnya tetap setia memakai nomor tersebut.
Berharga 2 Juta Pounds

Ia mencetak rekor sebagai pemain termahal dunia ketika pindah dari Ajax ke Barcelona pada tahun 1973. Ia pun jadi pemain pertama yang nilai transfernya melebihi dua juta Pounds.
Merevolusi La Masia

Akademi ini sendiri sudah ada sebelum Cruyff diangkat jadi pelatih Barca pada tahun 1988. Namun akademi tersebut jauh dari kata hebat seperti sekarang ini. Kala itu mereka memilih pemain berdasarkan ukuran dan kekuatan fisik.
Akan tetapi setelah Cruyff datang, ia pun langsung mengubah banyak hal di akademi tersebut. Salah satunya adalah syarat penerimaan pemain. Ia meminta akademi itu mencari para pemain yang memiliki kelebihan dalam hal teknik.
Kartu Merah Pertama Belanda

Cruyff pernah mendapat kartu merah ketika Belanda bertemu Cekoslowakia pada tahun 1968. Ia pun menjadi pemain Oranje pertama yang pernah menerima kartu merah. Padahal saat itu adalah penampilan keduanya bersama timnas di level internasional.
Satu-satunya Pemenang Pemain Terbaik Eropa

TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tak Bahagia di Chelsea, Courtois Minta Transfer ke Barca
Liga Spanyol 29 Maret 2016, 20:50
-
Legenda Barca Dikecam Karena Hobi Berburu
Bolatainment 29 Maret 2016, 20:41
-
Wonderkid Incaran Barca Ini Disebut Bakal Jadi Pemain Top
Liga Spanyol 29 Maret 2016, 19:37
-
Demi Liverpool, Daniel Agger Pernah Tolak Barcelona
Liga Spanyol 29 Maret 2016, 18:34
-
Turan: Iniesta Tak Main Sepakbola, Ia Ciptakan Karya Seni
Liga Spanyol 29 Maret 2016, 14:07
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR