
Bola.net - Oleh: Yasa Febrianuswantoro
Sudah bukan rahasia lagi bahwa Jose Mourinho ahli memainkan mental dan psy war. Pelatih Barcelona Pep Guardila mengatakan, "Urusan psikologi di luar lapangan, Mou adalah ahlinya,"Pelatih asal Portugal itu paham betul cara memprovokasi tim lawan sebelum pertandingan besar berlangsung, sehingga para pemainnya dapat bermain lepas tanpa tekanan dan mengalihkan perhatian penikmat sepak bola pada kinerja wasit yang memimpin jalannya laga. Setelah kalah pada final Copa del Rey dan gagal menaklukkan Madrid di La Liga empat hari sebelumnya, Guardiola tahu bahwa ia membutuhkan pendekatan yang berbeda. Pemain Barca berada di bawah tekanan menyusul dua penampilan mengecewakan mereka atas Madrid, Guardiola memutuskan memakai strategi luar lapangan milik Mourinho. Ia menyerang balik Mourinho.Media disuguhkan perang kata-kata sehari penuh antara kedua pelatih. Kondisi ini seperti pemanas sebuah pertandingan besar, sebuah preview pertandingan yang sempurna atas pertandingan dengan tensi tinggi.Guardiola dengan opini kerasnya berhasil memainkan peran penting. Dengan menyerang Mourinho, ia berhasil mengalihkan perhatian publik dari penurunan performa tim asuhannya -sebuah strategi yang justru telah lama digunakan Mourinho.Pembicaraan publik mengenai penampilan buruk David Villa, mandulnya , serta krisis lini belakang Barca akhirnya teralihkan dengan analisa dan opini atas ucapan Guardiola. Bahkan absennya Andres Iniesta juga ditanggapi dingin. Pep yang biasanya tidak banyak komentar sebagai bentuk diplomasi serta kesopanannya, kali ini menggunakan psy war dengan gaya Mourinho.Tindakan Guardiola mampu mengangkat beban dari para pasukannya serta memberikan pesan bahwa timnya tidak akan dipermainkan. Agar pesan ini sampai pada seluruh jajaran klub dan pada seluruh pemain, pelatihlah yang harus menyampaikannya.Upaya Guardiola juga berhasil mempersatukan Carles Puyol dkk. Saat kembali ke hotel, ia disambut dengan sorak sorai pemain dan para staff. Kebersamaan tim sangat bernilai pada pertandingan seperti ini dan Guardiola paham betul akan hal ini setelah bertahun-tahun menjalani Clasico sebagai pemain dan pelatih.Guardiola adalah seorang pelajar psikologi yang cerdas, pemikir ulung dan pembaca handal. Ia juga memiliki kemauan keras untuk menang serta ketangguhan mental yang kuat. Mungkin sebelumnya ia tidak pernah ingin terlibat dalam permainan mental Mourinho, namun ia akhirnya sadar bahwa ia tidak memiliki pilihan lain setelah pada dua Clasico sebelumnya. Gagal mengalahkan Jose, ia pun meladeninya.Usahanya Guardiola berbuah manis. Barca mendominasi Madrid dan keluhan Mourinho tentang timnya yang selalu bermain dengan 10 pemain tak digubris, bahkan Wolfgang Stark tanpa tekanan mengeluarkan Pepe. Lionel Messi mencetak dua gol di Bernabeu, sebuah laga "sampah" menurut Harry Redknapp, namun menjadi sebuah perayaan kemenangan bagi Barcelonistas.Di dalam lapangan, Barca sekali lagi menunjukkan dominasi mereka atas Madrid, sementara di luar lapangan, Mourinho baru saja menemukan lawan bicara yang tangguh. (gl/yasa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
REVIEW: Kebangkitan Rooney Seiring Langkah United Menuju Wembley
Editorial 29 April 2011, 07:30 -
Manuel Neuer, Penerus Ideal Van der Sar di Manchester United
Editorial 27 April 2011, 20:15 -
Revolusi Kenny Dalglish, Optimisme Liverpudlian
Editorial 22 April 2011, 08:28
LATEST UPDATE
-
Kalahkan Solskjaer, Michael Carrick Bakal Jadi Pelatih Interim Baru MU?
Liga Inggris 12 Januari 2026, 11:01
-
5 Pelajaran dari Man Utd vs Brighton: Setan Merah Terjerembap ke Titik Terendah
Liga Inggris 12 Januari 2026, 10:44
-
Diogo Dalot: Manchester United Tidak Pantas Tersingkir dari FA Cup!
Liga Inggris 12 Januari 2026, 10:40
-
Manchester United Bakal Umumkan Manajer Interim Baru Paling Lambat Besok
Liga Inggris 12 Januari 2026, 10:27
-
Kalah dari Brighton, Darren Fletcher akui MU Begitu Rapuh!
Liga Inggris 12 Januari 2026, 10:16
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 12 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 12 Januari 2026, 09:58
-
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 09:17

-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 12 Januari 2026, 09:12
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52




















KOMENTAR