
Bola.net - Direktur Utama (Dirut) PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita mengungkapkan alasan tetap menyertakan Persipura Jayapura dalam drawing babak penyisihan grup Piala Menpora 2021. Kendati, Mutiara Hitam belum memberikan konfirmasi akan ambil bagian di turnamen tersebut.
Drawing babak penyisihan grup Piala Menpora yang berlangsung di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, Senin (8/3) malam, menempatkan Persipura di grup A. Mutiara Hitam akan bersua Arema FC, PSIS Semarang, Barito Putera, Tira Persikabo.
"Kami ingin mengajak Persipura, karena kami sama-sama bersaudara," ujar Lukita, usai drawing.
"Kami juga ingin merayakan atau menjalankan turnamen ini bersama-sama," katanya menambahkan.
Selama babak penyisihan, grup A akan bermain di Solo. Turnamen ini bakal dimulai pada 21 Maret, dan rampung 25 April mendatang.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters!
LIB Tetap Menunggu
Persipura jadi satu-satunya klub Liga 1 yang belum menggelar persiapan untuk Piala Menpora. Pasca membubarkan tim pada musim lalu, Mutiara Hitam tak punya pemain.
"Dari hasil komunikasi dengan berbagai pihak, mereka memang kesulitan mengumpulkan pemain," tutur Lukita.
"Tapi, mereka sedang mengusahakannya," imbuh pria asal Bandung ini.
(Fitri Apriani/Bola.net)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alasan LIB Tetap Sertakan Persipura dalam Drawing Piala Menpora 2021
Bola Indonesia 8 Maret 2021, 23:04 -
Tanda Tanya Persipura Jayapura Jelang Piala Menpora 2021
Bola Indonesia 5 Maret 2021, 13:27 -
Tapak Tilas Sylvano Comvalius: Pecahkan Rekor Gol Liga Indonesia Lalu Bapuk
Bola Indonesia 27 Februari 2021, 17:43 -
Persipura Apresiasi Keputusan PSSI Hentikan Musim Kompetisi 2020/2021
Bola Indonesia 21 Januari 2021, 12:36
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46 -
Marc Guehi Pilih Move On usai Gagal Pindah ke Liverpool
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:34 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Bayern Munchen 4 Oktober 2025
Bundesliga 3 Oktober 2025, 12:26 -
Cek Jadwal Serie A 2025/26: Matchweek 6: Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Italia 3 Oktober 2025, 12:21 -
Cek Jadwal dan Nonton NFL Matchweek 5: Eksklusif di Vidio
Olahraga Lain-Lain 3 Oktober 2025, 12:13 -
Manchester United Dinilai Sulit Membenarkan Transfer Bryan Mbeumo
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:18
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR