
Bola.net - Eduardo Almeida menanggapi gembira sukses timnya meraih kemenangan pada laga perdana mereka di seri dua BRI Liga 1 2021/2022, kontra Persija Jakarta. Pelatih Arema FC ini menilai kemenangan ini sangat berarti karena Persija bukan tim yang mudah ditaklukkan.
"Seperti yang kami bayangkan, ini merupakan laga berat," ucap Almeida, dalam sesi konferensi pers usai laga.
"Persija merupakan lawan yang sulit bagi kami. Apalagi, pada babak kedua kami harus kehilangan seoran pemain," sambungnya.
Menurut Almeida, kendati dengan kondisi seperti ini, timnya bisa tetap bermain bagus. Carlos Fortes dan kawan-kawan sukses bermain seperti yang ia harapkan sejauh ini.
"Untuk itu saya berterima kasih kepada para pemain. Mereka bekerja keras dan tampil luar biasa," tuturnya.
Sebelumnya, Arema FC sukses meraih kemenangan pada laga pekan ketujuh mereka di BRI Liga 1 2021/2022. Dalam laga yang dihelat di Stadion Manahan Solo, Minggu (17/10), Arema menang 1-0 melalui gol spektakuler Carlos Fortes pada menit 33.
Simak artikel selengkapnya di bawah
Tak Mau Terbuai Euforia
Lebih lanjut, kendati senang, Almeida tak mau timnya terbuai euforia. Pasalnya, setelah laga ini, mereka masih harus melakoni sejumlah laga lagi pada seri dua BRI Liga 1 2021/2022.
"Meski penting, ini hanya sebuah kemenangan lain bagi kami," ungkap Almeida.
"Setelah ini, kita akan kembali ke hotel dan makan malam. Besok, kita akan bersiap untuk pertandingan lain lagi," imbuhnya.
Diamini Dendi Santoso
Wanti-wanti Almeida agar timnya tidak terbuai euforia kemenangan ini diamini oleh Dendi Santoso. Pemain senior Arema FC ini mengaku tak akan terlalu lama menikmati kemenangan timnya dari Persija.
"Mungkin malam ini dan besok kita masih bisa menikmati kemenangan ini," tutur Dendi.
"Namun, besok, sudah ada pertandingan lain menanti kita. Jadi, kita mungkin hanya bisa dua hari ini bersenang-senang. Selanjutnya, kita akan bersiap lagi," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Liga 1: Kalah dari Arema FC, Pelatih Persija Sebut Tidak Butuh Bantuan Wasit
Bola Indonesia 17 Oktober 2021, 23:43
-
Arema FC Sukses Kalahkan Persija, Eduardo Almeida: Ini Laga Berat
Bola Indonesia 17 Oktober 2021, 21:30
-
Hasil Pertandingan BRI Liga 1: Persija Jakarta 0-1 Arema FC
Bola Indonesia 17 Oktober 2021, 20:45
LATEST UPDATE
-
Ketika Ruben Amorim Merasa Dikhianati Manajemen MU Soal Transfer Pemain
Liga Inggris 5 Januari 2026, 08:05
-
Man of the Match Inter Milan vs Bologna: Lautaro Martinez
Liga Italia 5 Januari 2026, 05:25
-
Man of the Match Man City vs Chelsea: Enzo Fernandez
Liga Inggris 5 Januari 2026, 04:24
-
Man of the Match Fulham vs Liverpool: Harry Wilson
Liga Inggris 5 Januari 2026, 03:54
-
Man of the Match Real Madrid vs Real Betis: Gonzalo Garcia
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 00:24
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Matheus Cunha
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:44
-
Hasil Leeds vs Man Utd: Saling Serang di Elland Road Berakhir Imbang 1-1
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:31
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR