Bola.net - - Manajer Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman mengapresiasi prestasi timnya yang berhasil bertengger di papan atas klasemen sementara Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak musim 2018. Namun meski begitu, dia menilai timnya masih memiliki kekurangan.
Pada kompetisi Liga 1 musim ini, Barito Putera memang menorehkan prestasi. Tim berjuluk Laskar Antasari itu berhasil menempati posisi kedua klasemen sementara dengan mengemas 23 poin dari 13 laga, terpaut satu angka dari pemuncak klasemen PSM Makassar.
Menanggapi hasil tersebut, Hasnur mengaku cukup puas. Akan tetapi, pria berusia 42 tahun ini menyoroti lini belakang Barito Putera yang dianggapnya masih lemah.
"Saya lihat kalau pertahanan harus diperbaiki, karena beberapa kali kami kecolongan itu adalah salah satu kekurangannya di lini belakang," ujar Hasnur di kediamannya di kawasan Jakarta Selatan, Senin (11/6).
Darah Muda

"Ini kan memang sebuah resiko yang kami dapati karena kami untuk mengarungi kompetisi 2018 ini ada 13 pemain yang dibawah U-23. Jadi memang mereka tidak bisa seperti yang kami harapkan mentalnya. Tapi mudah-mudahan dengan kombinasi antara pemain senior dan 13 pemain U-23 bisa menghasilkan prestasi yang kami harapkan," tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barito Pastikan Tak Lepas Pemain Asing di Putaran Kedua Liga 1
Bola Indonesia 12 Juni 2018, 10:28
-
30 Tahun Belum Pernah Juara, Barito Ingin Wujudkan Cita-cita Pendiri
Bola Indonesia 12 Juni 2018, 10:15
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Jonathan David: Luka Gagal Panenka dan Hangatnya Pelukan Juventus
Liga Italia 7 Januari 2026, 08:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40


















KOMENTAR