Bola.net - Bek Persebaya Surabaya, Abu Rizal Maulana punya cara tersendiri untuk menjaga kondisi selama libur latihan. Pemain asal Sampang tersebut berlatih bersama rekan-rekannya.
Rekan yang dimaksud yakni mantan seniornya saat memperkuat Persesa Sampang. Mereka berlatih di Lapangan Wijaya Kusuma, Sampang.
Menurut pemain yang akrab disapa Rodeg itu, dirinya berlatih di lapangan setiap sore hari. Sementara pagi harinya, dia manfaatkan untuk menjalani individual training di rumah.
"Latihan setiap hari ke lapangan, kalau enggak hujan. Kalau pagi di rumah skiping-an dan main rool," ungkap Rodeg kepada Bola.net, Selasa (7/4/2020).
Selama kompetisi dihentikan akibat pandemi virus Corona, Rodeg memang memutuskan untuk mudik ke Sampang. Persebaya memperbolehkan pemainnya pulang kampung.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Sparing Antar Desa
Selain berlatih di lapangan setiap sore hari, Rodeg juga ikut sparing antar desa. Cara itu dia lakukan untuk menjaga kondisi sekaligus mencari hiburan di tengah berhentinya kompetisi.
"Pemainnya gabungan dari yang tua sama yang muda," imbuh pemain yang baru dikaruniai buah hati tersebut.
Karena sebatas mencari hiburan, Rodeg memastikan bahwa tensi pertandingan tidak berat. Sehingga, tidak terlalu berisiko cedera dan sebagainya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cara Abu Rizal Maulana Jaga Kondisi Selama Libur Kompetisi
Bola Indonesia 7 April 2020, 20:49
-
Kompetisi Dihentikan, Bek Persebaya Punya Banyak Waktu dengan Keluarga
Bola Indonesia 7 April 2020, 17:09
-
Rayakan Ulang Tahun, Ini Asa Aji Santoso
Bola Indonesia 6 April 2020, 19:17
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





















KOMENTAR