
Bola.net - Ketua PSSI, Erick Thohir, berharap wasit yang akan bertugas di liga musim 2023/2024 punya komitmen tinggi. Erick Thohir bahkan meminta wasit untuk melakukan sumpah agar bebas dari kasus mafia wasit.
PSSI telah merampungkan seleksi wasit yang akan bertugas di Liga 1 dan Liga 2 musim 2023/2024. Seleksi tersebut digelar pada 15-16 Juni lalu. PSSI mendapat bantuan dari Japan Football Association (JFA) dalam proses seleksi.
Sebanyak 55 wasit ikut seleksi untuk bisa bertugas di Liga 1 2023/2024. 28 nama dinyatakan lolos, akan tetapi hanya 18 wasit dengan nilai terbaik yang akan ditugaskan. 10 wasit lainnya akan bertugas di Liga 1.
Sementara, dari 107 wasit yang seleksi untuk bertugas di Liga 2, hanya 54 yang lolos tes. 14 wasit dengan peringkat terbaik akan bertugas untuk memimpin laga-laga Liga 2 musim depan.
Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Sumpah Bebas Mafia wasit
Erick Thohir menaruh perhatian khusus pada perwasitan di Indonesia. Bahkan, Erick Thohir meminta JFA untuk mengirim dua instruktur mereka untuk seleksi wasit Liga 1 2023/2024.
Lewat seleksi yang ketat, Erick Thohir berharap wasit yang terpilih bisa membantu menciptakan pertandingan yang bersih. Bahkan, Erick Thohir ingin para wasit yang terpilih bebas dari kasus mafia dan match fixing.
"Hari ini kita sudah mendapatkan wasit-wasit hasil seleksi ketat yang melibatkan pengawas dari JFA," buka Erick Thohir.
"Saya berharap 18 wasit di Liga 1 dan 24 wasit di Liga 2 yang dinyatakan lolos, mampu menjaga amanah yang diberikan, mau menjadi bagian dari yang sama-sama kita inginkan, siap menjalani sumpah, dan berkomitmen penuh agar sepakbola kita dihargai," sambungnya.
Daftar 18 Wasit Liga 1 2023/2024

Thoriq M Alkatiri - Bandung
Yudi Nurcahya - Bandung
Choirudin - Bantul
Naufal Adya Fairuski - Bandung
Zetman Pangaribuan - Jakarta Pusat
Armyn Dwi Suryathin - Lubuklinggau
Heru Cahyono - Jakarta Selatan
Abdul Aziz - Ciamis
Bangkit Sanjaya - Lampung Timur
Nendi Rohaendi - Bandung
Agus Fauzan Arifin - Sleman
Aidil Azmi - Banda Aceh
Gedion Dapaherang - Jakarta Timur
Ginanjar Rahman Latief - Kab. Bandung
M Erfan Efendi - Surabaya
Asep Yandis - Karawang
Ryan Nanda Saputra - Bandung
Rio Putra Permana - Pekanbaru
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Simulasi Gaji Wasit Liga 1: Musim Lalu Iwan Sukoco Dapat Rp130 Juta dan Fariq Hitaba Rp100 Juta
- Erick Thohir Sebut Gaji Wasit Lebih Besar dari Menteri, Berapa Memang?
- Fariq Hitaba: Dulu Bikin 'VAR' Abal-abal, Kini tak Lolos Seleksi Wasit Liga 1 2023/2024
- Pastikan Dinakhodai Joko Susilo, Arema FC Bantah Kabar Bermasalah dengan Lisensi Pelatih
- Daftar 18 Nama Wasit Liga 1 2023/2024: Tak Ada Iwan Sukoco dan Oki Dwi Putra
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
SOS Sebut Sengkarut Kualitas Wasit Cermin Bobroknya Pembinaan
Bola Indonesia 22 Juni 2023, 22:07
LATEST UPDATE
-
Enzo Maresca Pergi, Pelatih Ini Ditunjuk Pimpin Chelsea Hadapi Manchester City
Liga Inggris 3 Januari 2026, 11:52
-
Daftar Pemain Voli Putri Medan Falcons di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 11:39
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Livin Mandiri di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 11:10
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Pertamina Enduro di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 10:37
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Popsivo Polwan di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 10:24
-
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 3 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 09:56
-
Daftar Pemain Voli Putri Bandung bjb Tandamata di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 09:43
-
Jadwal Premier League di SCTV Hari Ini Sabtu 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 09:37
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43























KOMENTAR