Bola.net - - Pelatih Arema FC, Joko Susilo, menegaskan bahwa direkrutnya Thiago Furtuoso tak semata berdasar pertimbangan teknis. Ada faktor nonteknis di balik perekrutan penyerang asal Brasil tersebut untuk memperkuat skuat Arema FC.
"Alasan utama kami adalah komitmennya, kendati ia juga diminati klub lain. Ia memiliki komitmen dengan klub ini. Ketika sudah ada komitmen ia ke Arema, maka ia benar-benar menepati," ujar Gethuk, sapaan karib Joko.
Gethuk mengungkapkan bahwa selain Thiago, Arema juga sempat menjalin komunikasi dengan sejumlah pemain lain. Namun, pemain-pemain lain yang dibidik tak memiliki komitmen sekuat pemain berusia 30 tahun tersebut.
"Pemain lain yang sempat berkomunikasi dengan kami ini sebagian namanya sudah sempat muncul di publik, sebagian lagi tidak," tuturnya.
Selain masalah komitmen, Gethuk menyebut Thiago merupakan pemain dengan teknik bermain mumpuni. Terbukti, selama memperkuat Bhayangkara FC, pemain ini mampu tampil ciamik.
"Kalau kemarin [di Madura United] ia sempat turun, tentu ada alasan sendiri yang tak bisa saya sebutkan," tandas pelatih asal Cepu ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Faktor Non Teknis Di Balik Gabungnya Furtuoso ke Arema FC
Bola Indonesia 9 Januari 2018, 19:46
-
Bergabungnya Furtuoso Buat Arema FC Lengkap
Bola Indonesia 9 Januari 2018, 16:59
-
Demi Gabung Arema FC, Thiago Furtuoso Tolak Dua Klub
Bola Indonesia 9 Januari 2018, 16:24
-
Ini Dia Alasan Arema Datangkan Thiago Furtuoso
Bola Indonesia 6 Januari 2018, 20:15
-
Thiago Furtuoso Merapat, Aroma Brasil Arema FC Kian Kuat
Bola Indonesia 6 Januari 2018, 20:08
LATEST UPDATE
-
Simak Jadwal Serie A 2025/26 Pekan ke-12, Tayang di Vidio
Liga Italia 20 November 2025, 12:01
-
MU Digosipkan ingin Angkut Bintang Borussia Dortmund, Ini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 20 November 2025, 11:44
-
Andre Onana Bukan Kiper Jelek, Tapi Memang Tidak Cocok untuk MU
Liga Inggris 20 November 2025, 11:27
-
Refleksi Satu Tahun Ruben Amorim di Manchester United: Sulit, tapi Saya Belajar Banyak!
Liga Inggris 20 November 2025, 11:15
-
Mengapa Yamaha Ngebet Pindah ke Mesin V4 di MotoGP 2026? Ini Bedanya dengan Mesin Inline-4
Otomotif 20 November 2025, 11:14
-
Sempurna untuk Taktik Amorim, MU Bakal Bajak Pemain AC Milan Ini?
Liga Inggris 20 November 2025, 11:00
-
Lagi, Ruben Amorim Tegaskan Skema 3 Bek Bukan Masalah untuk Manchester United
Liga Inggris 20 November 2025, 10:48
-
Konflik Internal Memanas, Napoli Siap Depak Antonio Conte Demi Xavi Hernandez?
Liga Italia 20 November 2025, 10:29
-
Liverpool Bisa Bernafas Lega! MU Tidak Ikut Kejar Antoine Semenyo
Liga Inggris 20 November 2025, 10:26
LATEST EDITORIAL
-
Starting XI Bintang Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Ada Szoboszlai, Mbeumo, dan Lainnya
Editorial 19 November 2025, 22:13
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
























KOMENTAR