Bola.net - - Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade mengaku mengetahui sosok Vigit Waluyo. Tapi, Gede tak mengenalnya secara pribadi.
Nama Vigit kembali mengemuka sebagai aktor pengaturan skor atau match fixing di Liga Indonesia. Teranyar, dia disebut-sebut telah mengatur pertandingan babak delapan besar Liga 2 antara Aceh United versus PSMP Mojokerto Putra, pada 9 November 2018.
Vigit saat ini tercatat sebagai salah satu pemilik klub PS Mojokerto Putra. Klub yang sama yang pernah ditangani oleh Gede pada 2013 lalu. Ketika itu, Gede sebagai pemilik saham 90 persen PS Mojokerto Putra.
Gede mengaku hanya sekadar mengetahui sosok Vigit. Namun, dia tak pernah memiliki hubungan khusus sehingga tidak mengenal lebih dalam.
"Tahu, ya kaya saya tahu Bill Clinton (mantan Presiden Amerika Serikat) gitu saja. Kaya saya tahu Pak Jokowi (Presiden RI), saya tahu fotonya, pernah salama iya tahu. Tapi dia pake baju apa kalau tidur saya tidak tahu. Yang saya tahu, dia laki-laki, orang Jawa Timur," ujar Gede dalam acara Diskusi PSSI Pers di Jakarta Selatan, Jumat (30/11).
Gede juga menegaskan bahwa dirinya tak pernah bersentuhan dengan Vigit. Meskipun saat itu dirinya merupakan pemilik saham mayoritas PS Mojokerto Putra.
"Saya dulu di Persebaya sebagai CEO dan penyandang dana saat di ISL dan IPL. Lalu saat itu di Surabaya, merasa tidak perlu lagi saya, karena apa? Mereka sudah punya duit, nah saya menarik duit dan karena sudah keluar, saya serahkan ke Mojokerto Putra," katanya.
"Tidak ada siapa-siapa di sana (Mojokerto Putra), cuma saya dan bupati. Sama seperti saya di Persija saat ini, mengeluarkan duit untuk senang-senang, menyenangkan Jakmania (suporter Persija). Memang saya mau jadi Gubernur? Tidak ada," imbuh Gede.
Video Menarik
Berita video time out yang membahas tentang para pesepak bola yang dicintai fans rival klubnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Demi Mengentaskan Kasus Pengaturan Skor, PSSI Siap Bekerja Sama dengan Kemenpora
Bola Indonesia 1 Desember 2018, 08:10
-
Gede Widiade Tahu, tapi Tidak Kenal Vigit Waluyo
Bola Indonesia 1 Desember 2018, 01:43
-
Sekjen PSSI: Saya Tidak Kenal Vigit Waluyo
Bola Indonesia 30 November 2018, 21:49
-
Berantas Match Fixing, PSSI Nantikan Kolaborasi Dengan Kemenpora
Bola Indonesia 30 November 2018, 19:27
-
Sekjen PSSI Sebut Kasus Hidayat Segera Ditindak Komdis
Bola Indonesia 30 November 2018, 19:19
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR