Bola.net - - Pelatih asli Surabaya, Ibnu Grahan membenarkan tentang tawaran dari Persegres Gresik United. Namun mantan penggawa Persebaya Surabaya era 90an ini baru akan memberi jawaban pada seminggu ke depan.
Dalam penjelasannya dengan Bola.net, Ibnu mengaku sudah berbincang via telepon dengan manajemen Laskar Joko Samudro. "Tapi belum ada deal apapun, kok. Saya minta waktu paling tidak seminggu ini," ungkapnya.
Usut punya usut, Ibnu Grahan rupanya masih punya satu tugas akhir di Bhayangkara FC. Tugas tersebut adalah menyerahkan laporannya sebagai head coach Bhayangkara FC kepada asisten manajer AKBP Sumardji.
Ibnu sendiri saat ini sudah tidak memiliki ikatan pekerjaan dengan klub manapun. Sebab kontraknya sebagai pelatih kepala Bhayangkara FC telah purna 1 Desember lalu. "Sekarang lebih banyak di kantor," beber PNS Dispora Kota Surabaya ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ibnu Grahan Benarkan Ada Tawaran dari Persegres
Bola Indonesia 4 Januari 2017, 16:08
-
Ibnu Grahan Kandidat Kuat Pelatih Persegres
Bola Indonesia 3 Januari 2017, 11:18
-
Persegres Pastikan Pakai Pelatih Lokal
Bola Indonesia 30 Desember 2016, 10:50
-
Persegres Ingin Pertahankan Eduard Tjong
Bola Indonesia 30 Desember 2016, 10:31
-
Persegres Waspadai Kecepatan Pemain Persija
Bola Indonesia 7 Desember 2016, 11:08
LATEST UPDATE
-
Prediksi Sassuolo vs Juventus 7 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 09:09
-
Prediksi Lecce vs Roma 7 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 08:58
-
5 Pertandingan yang Tentukan Akhir Era Ruben Amorim di Manchester United
Liga Inggris 6 Januari 2026, 04:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR