Menurut informasi yang dihimpun, Pemkot Surabaya hanya mengizinkan penggunaan Stadion Gelora 10 November sebagai tempat berlatih saja. Itu pun dengan catatan, yakni tak memicu kehadiran massa atau penonton.
"Nanti sore tim Bajul Ijo dan Arek Suroboyo latihan di sana," kata Sekretaris Umum PSSI Surabaya, Slamet Oerip Prihadi, Senin (12/5) siang. Keduanya merupakan tim amatir binaan PSSI Surabaya. Dua tim ini akan turun di kompetisi Liga Nusantara.
Karena hanya diperuntukkan untuk berlatih saja, maka harapan PSSI Surabaya untuk menggelar partai semifinal dan final kompetisi internal di Gelora 10 Nopember, dipastikan pupus. "Saat ini kami masih mencari lapangan alternatif," lanjut Slamet.
Perlu diketahui, sejak insiden yang menewaskan salah satu suporter, yakni Purwo Adi Utomo, Juni 2012 silam, Pemkot Surabaya memutuskan untuk mengistirahatkan penggunaan Gelora 10 November dari aktivitas sepakbola.
Setelah insiden itu, Pemkot memutuskan untuk merenovasi stadion yang terletak di kawasan Tambaksari ini. (faw/pra)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Syarat Gelora 10 November Boleh Digunakan
Bola Indonesia 12 Mei 2014, 12:25 -
Bonek: Putaran Kedua Wajib di Tambaksari
Bola Indonesia 23 April 2014, 09:23 -
Demi Main di Tambaksari, Persebaya Rela Bayar Lebih
Bola Indonesia 10 April 2014, 13:13 -
Soal Gelora 10 Nopember, Persebaya Kecam Walikota Risma
Bola Indonesia 9 April 2014, 10:45 -
Larangan Penggunaan Tambaksari, Imbas Dualisme Persebaya?
Bola Indonesia 8 Januari 2014, 12:16
LATEST UPDATE
-
Meski Jarang Main, Rodrygo Merasa Lebih Nyaman di Era Xabi Alonso
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 15:25 -
Klasemen Sementara MotoGP 2025 Usai Sprint Race Seri Indonesia di Mandalika
Otomotif 4 Oktober 2025, 14:34 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap MotoGP 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 14:34 -
Update Klasemen Pembalap MotoGP 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 14:34 -
Cukai Rokok Bikin Puluhan Ribu Orang Kena PHK, Menkeu Akhirnya Ambil Keputusan Ini
News 4 Oktober 2025, 14:30 -
Inter Kehilangan Thuram, Ancaman Cremonese di Depan Mata
Liga Italia 4 Oktober 2025, 13:55
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR