
Bola.net - Ketua PSSI, Mochamad Iriawan mendapat banyak kritik atas terjadinya tragedi Kanjuruhan. Salah satunya adalah ketika mengucapkan 'hadirin yang berbahagia' saat berpidato di Stadion Kanjuruhan.
Tragedi Kanjuruhan terjadi pada 1 Oktober 2022, usai pertandingan Liga 1 antara Arema FC dan Persebaya Surabaya. Tragedi di Stadion Kanjuruhan tersebut merenggut 135 nyawa dan ratusan lainnya terluka.
Sehari setelah tragedi, Iriawan datang ke Stadion Kanjuruhan. Saat itu, bersama Menpora Zainudin Amali, Kapolri Listyo Sigit Prabowo, dan beberapa pejabat lain, Iwan Bule bergantian memberikan pidato dan keterangan soal tragedi Kanjuruhan.
Pada pembukaan pidatonya, Iriawan mengucapkan kata 'hadirin sekalian yang berbahagia'. Nah, kata tersebut dinilai tidak tepat karena muncul di tengah rasa duka yang kuat. Yuk simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Tekanan Psikologis
Menurut Iwan Bule, sapaan karib Iriawan, tidak ada kesengajaan darinya dari ucapan 'hadirin berbahagia' itu. Iwan Bule menyadari bahwa situasinya sedang berduka. Namun, dia sulit mengontrol diri saat berpidato.
"Situasi yang membuat saya nervous. Melihat keadaan begitu luar biasa mengagetkan saya," kata Iwan Bule di podcast Deddy Corbuzier.
Menurut Iwan Bule, dirinya langsung datang ke Malang begitu tahu terjadi masalah di Kanjuruhan. Bahkan, dia mengklaim belum tidur. Kondisi itulah yang membuat ada banyak beban di kepalanya.
"Tekanan di kepala saya, psikologis yang luar biasa. Saya tidak sengaja juga. Tidak mungkin saja sengaja juga," sambung Iwan Bule.
Wajar Salah Ucap

Iwan Bule tahu bahwa pidatonya membuat geger publik sepak bola Indonesia. Akan tetapi, ada dua hal yang membuatnya kala itu memilih diam. Pertama, Iwan Bule itu hanya salah ucap. Kedua, dia hanya fokus pada korban.
"Saya lebih mementingkan korban. Ke rumah korban. Waktu itu saya pikir ya sudah, setiap orang pasti bisa salah kata. Tidak mungkin saya sengaja," kata Iwan Bule.
"Menurut saya suatu kewajaran orang dalam situasi kalut seperti itu mungkin keseleo lidah," katanya.
Sumber: Podcast Deddy Corbuzier
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persebaya dan Persis Akan Dorong Pembentukan Direksi Baru dalam RUPSLB LIB
Bola Indonesia 2 November 2022, 22:25
-
Dewanto Rahadmoyo Akan Tetap Jadi Manajer Tim PSS Sleman
Bola Indonesia 2 November 2022, 22:23
-
Bangkit, Arema FC Gandeng Konsultan Internasional
Bola Indonesia 2 November 2022, 20:48
-
LPSK Beber Sejumlah Pasal yang Bisa Digunakan untuk Usut Tragedi Kanjuruhan
Bola Indonesia 2 November 2022, 19:35
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR