Bola.net - - Perseru mulai mempersiapkan diri menyambut pertandingan kedua penyisihan Grup C Piala Presiden 2018 menghadapi . Para punggawa Cendrawasih Jingga kembali berlatih di Lapangan Makodam V Brawijaya, Sabtu (20/1) pagi.
Ada sejumlah perbaikan yang dilakukan oleh klub asal Papua ini, terutama pembenahan fisik pemain. Sebab berkaca pada pertandingan pertama melawan Madura United, Dominggus Fakdawer dan kolega mengalami penurunan stamina.
Sebagai dampaknya, tim asal Kepulauan Yapen, Papua ini, dengan mudahnya diberondong lima gol tanpa balas oleh Madura United.
"Pada pertandingan pertama kelihatan jauh, Madura United persiapannya satu bulan, sedangkan kami hanya satu minggu," ungkap Pelatih Perseru, Alexander Sanunu kepada , Sabtu (20/1).
"Mudah-mudahan pada pertandingan kedua, kebugaran anak-anak terjaga untuk menghadapi Persebaya," sambungnya.
Selain penguatan fisik pemain, Alexander juga memperbaiki transisi menyerang ke bertahan. Sebab salah satu gol yang dicetak oleh Madura United disebabkan karena pemainnya terlambat dalam mengawal pertahanan saat gagal membangun serangan.
"Kita perbaiki kesalahan-kesalahan terutama transisi menyerang ke bertahan. Karena kita harus dapat poin juga di laga kedua," pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Perseru Siap Mental Hadapi Tekanan Suporter Persebaya
Bola Indonesia 20 Januari 2018, 19:12
-
Jelang Lawan Persebaya, Perseru Fokus Benahi Fisik
Bola Indonesia 20 Januari 2018, 17:52
-
Madura United Ukir Kemenangan Terbesar di Piala Presiden 2018
Bola Indonesia 18 Januari 2018, 21:32
-
Live Streaming Piala Presiden 2018: Madura United vs Perseru Serui
Bola Indonesia 18 Januari 2018, 11:30
-
Faktor Ini Bikin Madura United Ogah Remehkan Perseru
Bola Indonesia 16 Januari 2018, 18:51
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR