Bola.net - - Kembali gagalnya tim kesayangan mereka meraih kemenangan tak membuat Aremania, sebutan suporter Arema, memalingkan muka dari Arema Indonesia. Mereka tetap mendukung dan menyokong agar klub yang kini berlaga di kompetisi Liga 3 tersebut bisa lebih bagus lagi ke depannya.
Salah satu bentuk sokongan ini ditunjukkan ratusan Aremania usai laga antara Arema dan Mojosari Putra, yang berakhir imbang, Minggu sore. Mereka menyambut dan menyemangati para penggawa Arema yang hendak meninggalkan Stadion Gajayana.
Sembari menunggu, ratusan Aremania dari berbagai elemen ini menyanyikan sejumlah lagu. Salah satu lagu yang dinyanyikan adalah Tegar, yang dipopulerkan Arema Voice.
Ketika satu persatu pemain Arema keluar menuju minibus yang akan membawa mereka, para Aremania ini langsung merangkul dan memberi semangat. Mereka meminta para pemain agar tampil lebih apik dan mendapat hasil lebih baik pula pada laga mendatang.
Nur Hidayat, salah seorang Aremania, mengaku aksi ini merupakan bentuk dukungan mental mereka pada para penggawa Arema. Menurutnya, mental pemain Arema jeblok karena kepemimpinan wasit yang banyak merugikan.
"Di sinilah fungsi kami sebagai suporter, yaitu memberi dukungan," ujar Dayat, sapaan karibnya.
"Kami berharap para pemain tidak drop. Mereka harus segera bangkit demi Arema," sambungnya.
Sementara itu, istri pendiri Arema Lucky Adrianda Zaenal, Novi Zaenal, mengapresiasi dukungan Aremania pada Arema Indonesia. Menurutnya, dukungan Aremania sangat luar biasa.
"Saya sangat berterima kasih pada suporter atas dukungan mereka yang sangat luar biasa," tandas Novi, pada .
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema Indonesia dan Mojosari Putra Kompak Kritik Wasit
Bola Indonesia 14 Mei 2017, 23:35
-
Kembali Imbang, Arema Indonesia Dapat Sokongan Meriah Aremania
Bola Indonesia 14 Mei 2017, 22:39
-
Ini Resep Mojosari Putra Redam Arema Indonesia
Bola Indonesia 14 Mei 2017, 20:59
-
Arema Indonesia Protes Kepemimpinan Wasit
Bola Indonesia 14 Mei 2017, 20:18
-
Arema Indonesia Kembali Bermain Imbang di Kandang
Bola Indonesia 14 Mei 2017, 17:26
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58























KOMENTAR