
Bola.net - - Kurniawan Kartika Ajie menegaskan salah satu alasannya bergabung dengan Arema FC. Penjaga gawang Timnas U-22 tersebut mengaku ingin mendapat kesempatan bisa berlatih dengan seniornya di tim berlogo singa mengepal tersebut dan Timnas Indonesia.
"Saya ingin bisa berlatih dengan Kurnia Meiga," ujar Ajie.
"Meiga adalah idola saya," sambungnya.
Ajie sendiri mengaku sedikit kecewa dengan keinginannya yang tak bisa jadi kenyataan saat ini. Namun, ia berharap Meiga bisa lekas pulih dan kembali ke tim.
"Semoga ia lekas sembuh dan kami bisa berlatih bersama," tuturnya.
Kurniawan Kartika Ajie dan Ravi Murdianto
Sebelumnya, Ajie dipastikan bakal berlabuh di Arema FC musim depan. Sejak Rabu , penjaga gawang berusia 21 tahun ini sudah mulai berlatih bersama skuat besutan Joko Susilo tersebut.
Selain faktor Meiga, Ajie menyebut ada faktor lain yang tak kalah penting di balik keputusannya gabung Arema. Menurutnya, klub tersebut adalah klub idolanya.
"Di Indonesia, Arema adalah tim favorit saya," aku pemain asal Balikpapan ini.
Sementara itu, Ajie menyebut, kendati tak bisa bermain dengan Meiga, ia optimistis bakal bisa mendapat pelajaran berharga di Arema. Pasalnya, di klub tersebut, ada sejumlah nama kiper, macam Joko Ribowo dan Yogi Triana, yang tak bisa dipandang sebelah mata.
"Mereka adalah kiper-kiper yang berpengalaman. Kami bisa saling belajar dan berbagi pengalaman," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kurnia Meiga, Salah Satu Alasan Kartika Ajie Gabung Arema
Bola Indonesia 27 Desember 2017, 20:28
-
Arema Buka Peluang Kontrak Lagi Kurnia Meiga
Bola Indonesia 16 November 2017, 22:57
-
Petaka-petaka Bagi Penjaga Gawang Indonesia di Tahun 2017
Editorial 17 Oktober 2017, 00:31
-
Meiga Dapat Penghargaan, Ini Kata Joko Susilo
Bola Indonesia 28 September 2017, 02:51
-
Andritany Terus Doakan Meiga Agar Lekas Pulih
Bola Indonesia 26 September 2017, 18:56
LATEST UPDATE
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
-
RKUHAP Disahkan: Ini Aturan Baru Pemblokiran Rekening dan Izin Penyadapan
News 18 November 2025, 14:02
-
Melihat Kiprah Cristiano Ronaldo di Piala Dunia: Perjalanan Panjang dari 2006 hingga 2022
Piala Dunia 18 November 2025, 13:24
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR