
Bola.net - Kegagalan anak asuhnya mengemas hasil positif pada laga uji coba kontra Arema FC tak membuat Rahmad Darmawan kecewa. Sebaliknya, pelatih Madura United ini mengaku puas dengan penampilan para pemainnya pada laga tersebut.
"Secara keseluruhan, kami puas dengan permainan tim, terutama pada babak pertama," ucap Rahmad Darmawan, usai pertandingan.
"Pada pertandingan ini, kami main dengan skema yang berbeda pada tiap babaknya," sambungnya.
Rahmad Darmawan juga memberikan pujian khusus bagi Bruno Lopes, yang mencetak hat-trick pada laga ini. Menurutnya, pada pertandingan ini, Bruno menunjukkan perkembangan pesat.
"Saya rasa, Bruno terus berproses dengan baik dan punya progres cukup bagus," kata RD, sapaan karib Rahmad Darmawan.
"Pertama datang, ia kelebihan berat badan. Setelah ia berhasil menurunkan berat badan, penampilannya kian membaik sampai hari ini," sambungnya.
Sebelumnya, Madura United harus menelan kekalahan pada laga uji coba kontra Arema FC. Dalam pertandingan bertajuk latihan bersama, yang dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Rabu (21/10), Laskar Sapeh Kerrab kalah dengan skor 3-4.
Dalam pertandingan ini, tiga gol Madura FC dicetak Bruno Lopes. Sementara, empat gol Arema dicetak Dedik Setiawan, Caio Ruan, Seiya da Costa Lay, dan Kushedya Hari Yudo.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Masih Ada Kekurangan
Sementara itu, menurut RD, terlepas dari apiknya permainan timnya, masih ada kekurangan yang ditunjukkan Fachruddin dan kawan-kawan. Ia menyebut para pemainnya masih perlu mematangkan lagi pemahaman antarmereka.
"Kami masih butuh lagi pemahaman bagi pemain, terutama untuk pelapisnya, supaya bisa mengcover yang sudah diperlihatkan pemain lain," papar RD.
"Tak cuma soal komunikasi, tapi juga bagaimana penempatan posisi saat bertahan dan penguasaan bola saat menyerang," ia menambahkan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Madura United Dikalahkan Arema, Rahmad Darmawan Tetap Puas
Bola Indonesia 21 Oktober 2020, 19:53
-
Laga Tak Tuntas, Pelatih Arema FC dan Madura United Kecewa
Bola Indonesia 21 Oktober 2020, 10:15
-
Jajal PSG Gresik, RD Sebut Madura United Alami Banyak Kemajuan
Bola Indonesia 16 Oktober 2020, 23:34
-
Rahmad Darmawan Sebut Lanjutan Kompetisi Harus Lekas Digelar
Bola Indonesia 15 Oktober 2020, 21:33
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

















KOMENTAR