Bola.net - - Dusan Momcilovic mengaku puas dengan penampilan anak asuhnya pada laga uji coba resmi perdana mereka, kontra PSIS Semarang. Pelatih Fisik Arema FC ini menilai kondisi fisik para pemainnya sudah kian mendekati standar yang ia inginkan.
"Menurut saya, kondisi pemain saat ini sudah lumayan," ujar Momcilovic.
"Mereka sudah mulai bisa menunjukkan permainan, sesuai keinginan pelatih, hampir sepanjang 90 menit," sambungnya.
Menurut pria yang karib disapa Dule ini kondisi fisik para penggawa Arema terbukti dari permainan mereka pada laga kontra PSIS tersebut. Para pemain Arema mampu bermain stabil, sampai menit-menit akhir tiap babak, yang biasanya menjadi kelemahan sebagian besar pesepakbola.
"Kami berhasil mencetak dua gol pada akhir babak pertama dan satu gol di atas menit ke-70. Ini merupakan sebuah bukti bahwa para pemain tetap mampu bermain apik dan fokus pada menit-menit krusial tersebut," tutur pelatih asal Serbia ini.
Susunan Tim Pelatih Arema FC Musim 2018
Sebelumnya, Arema FC sukses meraih kemenangan pada laga uji coba resmi perdana mereka, kontra PSIS Semarang.Pada laga yang dihelat di Stadion Gajayana Malang, Kamis , mereka berhasil menang dengan skor 5-3.
Pertandingan ini sendiri dilakukan kala para penggawa Arema telah sebulan menggelar latihan. Sesi latihan yang dihelat sebelumnya banyak berfokus pada peningkatan fisik Dendi Santoso dan kawan-kawan.
Sementara itu, kendati mengaku cukup senang dengan performa para pemainnya, Dule mengaku belum cukup puas. Ia menyebut bahwa kondisi para penggawa Arema masih bisa ditingkatkan lagi.
"Saat ini, kami masih ada sejumlah program untuk mencoba meningkatkan lagi kondisi pemain. Saya yakin mereka bisa lebih baik lagi ke depannya," tandas pelatih berusia 53 tahun tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Calon Pemain Asing PSIS Mulai Berdatangan
Bola Indonesia 5 Januari 2018, 20:27 -
Pelatih Fisik Arema FC Puas Kondisi Anak Asuhnya
Bola Indonesia 5 Januari 2018, 19:40 -
PSIS Tanpa Target di Piala Presiden
Bola Indonesia 5 Januari 2018, 04:38 -
Nainggolan Berpeluang Bela PSIS di Liga 1
Bola Indonesia 4 Januari 2018, 21:35 -
PSIS Akui Kedigdayaan Arema FC
Bola Indonesia 4 Januari 2018, 18:28
LATEST UPDATE
-
Amorim Tegaskan Formasi Tiga Bek Bukan Biang Kerok Hasil Buruk Manchester United
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 06:30 -
Diterpa Kritik Tajam, Amorim Pilih Bertahan dan Pasrahkan Nasibnya ke Dewan MU
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:59 -
Usai Rabiot, AC Milan Incar Eks Juventus Lainnya untuk Reuni dengan Allegri
Liga Italia 4 Oktober 2025, 05:32 -
Bayern Coba Goda Jurrien Timber, Begini Respon Arsenal
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:06 -
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR