Bola.net - - Manajemen Persela Lamongan mengagendakan sebuah laga penghormatan untuk penjaga gawang legendaris, Choirul Huda setelah berakhirnya kompetisi. Pertandingan itu dijadwalkan akan berlangsung pada Rabu malam.
Menurut Manajer Persela, Yunan Achmadi, pertandingan yang bertajuk 'Tribute Match Choirul Huda' merupakan kerjasama dengan Asosiasi Pemain Profesional Indonesia (APPI) yang disokong oleh salah perusahaan transportasi online.
"Kami bekerja sama dengan APPI dan memperoleh dukungan dari PSSI," ungkap Yunan Achmadi dalam rilis yang diterima Bola.net, Rabu (8/11).
Pada laga itu, pasukan Aji Santoso akan menghadapi beberapa pemain profesional seperti Andritany Ardhyasa, Ponaryo Astaman, Evan Dimas dan pemain lainnya yang tergabung dalam Timnas All Star dan diarsiteki Jaksen F. Thiago.
Bahkan beberapa mantan pemain Persela, Addison Alves dan Fabiano Beltrame juga akan meramaikan laga tersebut. Mereka juga ingin memberikan penghormatan kepada sang legenda.
"Pertandingan penghormatan itu sebagai bentuk apresiasi kepada almarhum [Choirul Huda]. Loyalitas beliau sudah tidak diragukan lagi. Didedikasikan hanya unutuk Persela selama 18 tahun," pungkasnya. (top/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persela Agendakan Laga Penghormatan Untuk Choirul Huda
Bola Indonesia 8 November 2017, 16:16 -
Persela Cari Pengganti Choirul Huda
Bola Indonesia 8 November 2017, 16:07 -
Musim Depan, Persela Harus Siapkan Skuat yang Lebih Baik
Bola Indonesia 7 November 2017, 03:47 -
Aji Tentukan Nasib Pemain Sepulang dari Banjarmasin
Bola Indonesia 6 November 2017, 20:22 -
Alexander Kembali Berpeluang Jadi Starter
Bola Indonesia 5 November 2017, 00:48
LATEST UPDATE
-
Bayern Coba Goda Jurrien Timber, Begini Respon Arsenal
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:06 -
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR