Bola.net - - Komposisi lini serang Arema FC dipastikan berubah kala menjamu Persela Lamongan. Klub berlogo singa mengepal ini, dipastikan akan kehilangan marquee player mereka, Juan Pablo Pino, pada laga lanjutan kompetisi Liga 1 tersebut.
"Kami sudah melihat kondisi terakhir Pino," ujar Pelatih Arema FC, Joko Susilo, pada Bola.net.
"Untuk pertandingan lawan Persela, ia belum bisa bermain," sambungnya.
Pino sendiri sebelumnya menderita cedera hamstring. Ia mendapat cedera tersebut kala memperkuat Arema pada laga kontra Madura United, pekan lalu.
Namun demikian, Gethuk -sapaan karib Joko Susilo- mengaku tak risau dengan kondisi tersebut. Ia memastikan telah menyiapkan pemain lain untuk mengisi posisi yang ditinggalkan pemain asal Kolombia tersebut.
"Saya fokus mempersiapkan pemain yang ada," tuturnya.
Arema FC akan menjamu Persela Lamongan pada laga pekan ke-24 Liga 1. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Sabtu malam nanti.
Saat ini, Arema FC berada di posisi ketujuh klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 34 poin. Sementara, Persela masih menempati posisi 14 klasemen sementara dengan koleksi 27 angka.
Selain Pino, pada pertandingan ini, Arema juga dipastikan tak bakal bisa diperkuat sejumlah pemain lain. Kurnia Meiga, penjaga gawang andalan mereka selama ini, juga masuk dalam daftar pemain yang absen dalam laga ini. Posisinya akan diisi Dwi Kuswanto.
Sementara itu, Gethuk menyebut telah menyiapkan khusus mental bertanding Dwi Kuswanto. Tak hanya dari tim pelatih, menurut pelatih berusia 47 tahun ini, manajemen tim juga telah berusaha meningkatkan mental Dwi.
"Namun, saya yakin, sebagai pemain profesional, ini bukan hal luar biasa bagi Dwi. Tentu ia tahu bagaimana caranya," ia menandaskan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dibekuk Arema, Pelatih Persela: Ini Karena Kesalahan Kami Sendiri
Bola Indonesia 16 September 2017, 23:44
-
Arema FC Sukses Kandaskan Persela Lamongan
Bola Indonesia 16 September 2017, 20:29
-
Jamu Persela, Arema FC Tak Siapkan Kejutan
Bola Indonesia 16 September 2017, 09:27
-
Arema FC Patok Tekad Revans Pada Persela Lamongan
Bola Indonesia 16 September 2017, 09:21
-
Arema Nilai Aji Santoso Buat Persela Kuat
Bola Indonesia 16 September 2017, 07:49
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR