Bola.net - - PSSI menyangkal pemberitaan yang menyatakan bahwa Ilija Spasojevic segera merampungkan proses naturalisasinya menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). PSSI menegaskan bahwa pemain yang bermain di posisi penyerang itu belum mengajukan permintaan resmi untuk menjadi WNI.
Sebelumnya, saat menyaksikan langsung laga pekan ke-13 antara Persija Jakarta melawan Persipura Jayapura di Stadion Patriot, Bekasi, Sabtu (8/7/2017) Spasojevic menyatakan dirinya ingin menjadi WNI. Proses naturalisasinya sendiri dia klaim dibantu oleh PSSI.
PSSI kemudian memberikan pernyataan resmi terkait pemberitaan yang beredar pada hari Minggu (9/7/2017) tersebut. Ada dua poin penegasan yang disampaikan oleh induk organisasi sepakbola di Tanah Air tersbeut.
Pertama, PSSI menegaskan bahwa belum ada permintaan resmi dari pria asal Montenegro itu untuk membantu proses permohonan kewarganegaraan Indonesia. Kedua, PSSI juga menyatakan pihaknya sama sekali belum pernah bertemu dengan Spasojevic untuk membahas masalah tersebut.
Penegasan tersebut ditambahkan oleh Fanny Riawan, Wakil Ketua Departemen Tim Nasional. Fanny mengungkapkan bahwa sejauh ini hanya satu orang yang proses naturalisasinya mereka bantu.
“Betul, dari Timnas bisa saya konfirmasi bahwa tidak ada permintaan tersebut. Sejauh ini proses pemain naturalisasi yang kami endorse baru Ezra Walian karena untuk memutuskan seorang pemain asing dinaturalisasi dibutuhkan analisa komprehensif terutama dari sisi kebutuhan tim nasional,” ujar Fanny.
Selain Fanny, hal senada juga diungkapkan oleh Marco Gracia Paulo, Direktur Pemain dan Alih Status PSSI. Marco mengaku belum pernah bertemu dengan penyerang berusia 29 tahun tersebut.
“Benar bahwa belum ada permintaan maupun pertemuan resmi dari PSSI dengan saudara Ilija Spasojevic terkait naturalisasi pemain yang bersangkutan.” katanya.
Spasojevic sendiri sudah memenuhi syarat untuk bisa dinaturalisasi. Dia sudah tinggal selama lima tahun berturut-turut di Indonesia, bahkan fasih berbahasa Indonesia. Dia juga memiliki istri yang merupakan WNI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSSI Bantah Klaim Naturalisasi Ilija Spasojevic
Bola Indonesia 11 Juli 2017, 08:43
-
Gagal Menang, Calon Sekjen PSSI Protes pada Edy Rahmayadi
Bola Indonesia 9 Juli 2017, 14:14 -
Baru Saja Terpilih, Ratu Tisha Sudah Diperingatkan Ketum PSSI
Bola Indonesia 8 Juli 2017, 22:17
-
Ketum PSSI Bantah Ada Rekayasa Dalam Pemilihan Sekjen
Bola Indonesia 8 Juli 2017, 21:28
-
Edi Rahmayadi Yakin Timnas U-16 Bisa Kalahkan Myanmar
Tim Nasional 7 Juli 2017, 08:33
LATEST UPDATE
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR