Bola.net - Bek Persela Lamongan, Arif Satria mengaku tengah didekati dua klub menyusul performa apiknya bersama Laskar Joko Tingkir pada kompetisi Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak musim 2018. Dua klub tersebut sangat serius untuk meminangnya.
Arif Satria mengalami lonjakan karir setelah menjalani debutnya di Liga 1 bersama Persela. Pemain asal Kabupaten Musi Rawas tersebut menjadi pemain yang tak tergantikan di lini belakang bersama Wallace Costa Alves.
Dinukil dari laman soccerway, Arif Satria tercatat bermain sebanyak 32 kali sepanjang kompetisi. Ia mengantongi menit bermain paling banyak diantara pemain lain yakni 2880 menit dan selalu dimainkan selama 90 menit.
"Sejauh ini baru dua klub yang benar-benar serius [mendekati], ada dari Liga 2 dan Liga 1," kata Arif Satria kepada Bola.net.
Tetapi Arif Satria tidak mau membeberkan nama klub yang tengah menggodanya tersebut. Hanya saja, ia mengatakan bahwa klub Liga 1 yang mendekatinya merupakan penghuni papan tengah di klasemen akhir.
"Maaf saya gak bisa menyebutkan nama klub, tapi yang jelas klub papan tengah," eks pemain PSP Padang ini menambahkan.
Tetap Bertahan di Persela
Namun meskipun digoda dua klub, Arif Satria kemungkinan besar akan tetap bertahan di Persela. Sebab pemain kelahiran 17 September 1995 ini terikat kontrak selama dua tahun bersama Tim Kota Soto.
"Insyaallah saya bertahan di Persela, kontrak saya dua tahun di Persela," tegasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tampil Apik Bersama Persela, Arif Satria Didekati Dua Klub
Bola Indonesia 11 Desember 2018, 19:54
-
Live Streaming Liga 1 di O Channel: Madura United vs Persela Lamongan
Bola Indonesia 8 Desember 2018, 15:15
-
Jamu Persela Lamongan, Madura United Dapat Motivasi Tambahan
Bola Indonesia 7 Desember 2018, 19:59
-
Persela Lamongan Bidik Poin di Kandang Madura United
Bola Indonesia 7 Desember 2018, 19:14
-
Dendy Sulistyawan Belum Pikirkan Masa Depannya
Bola Indonesia 4 Desember 2018, 22:07
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR