
Bola.net - Persija Jakarta merupakan salah satu klub paling sukses dalam sejarah sepak bola Indonesia. Tim berjulukan Macan Kemayoran itu sering mempunyai striker yang sangat tajam.
Sampelnya banyak. Mulai dari Bambang Pamungkas hingga Marko Simic. Para bomber tajam, baik lokal maupun asing, lahir di Macan Kemayoran.
Simic menjadi bukti terkini polesan Persija Jakarta. Penyerang asal Kroasia itu mampu mengukir 61 gol selama dua musim, tepatnya pada 2018 dan 2019.
Pada musim lalu, Simic bahkan keluar sebagai pemain tersubur Shopee Liga 1. Pemain asal Kroasia itu sukses mengemas 28 gol.
Selain Simic, siapa lagi penyerang hebat yang pernah ditelurkan Persija Jakarta jika ditarik dalam kurun waktu sepuluh tahun ke belakang? Berikut rangkumannya:
Bambang Pamungkas
Situs Katadata mencatat, Bambang Pamungkas berhasil menorehkan 178 gol di Liga Indonesia sejak 1999. Sejumlah 168 gol di antaranya dibukukan untuk Persija Jakarta.
Sejak 2010 lalu, produktivitas Bambang perlahan menurun. Pria yang kini menjadi manajer Persija itu hanya sanggup mendulang 32 gol selama enam musim, minus 2016 lantaran status Indonesia Soccer Championship (ISC) A tidak resmi.
Emmanuel Kenmogne
Emmanuel Kenmogne hanya setengah musim berseragam Persija Jakarta. Namun, penyerang yang kini telah pensiun itu mampu meninggalkan kesan mendalam di hati The Jakmania.
Bergabung pada putaran kedua musim 2013, Kenmogne menjelma menjadi mesin gol Persija. Catatan 14 gol dari 16 penampilannya berhasil menyelamatkan Macan Kemayoran dari ancaman degradasi.
Greg Nwokolo
Greg Nwokolo pernah empat kali berbaju Persija Jakarta sebelum setia bersama Madura United dalam empat musim belakangan. Tepatnya pada 2008-2009, 2010-2011, 2015, dan 2016.
Satu di antara musim Greg bersama Persija terjadi pada 2010-20111. Bermain sebagai winger kiri tidak mengurangi ketajaman pemain naturalisasi kelahiran Nigeria itu.
Dalam 26 laga, Greg mampu membukukan 13 gol untuk Persija.
Disadur dari: Bola.com/Penulis Muhammad Adiyaksa/Editor Wiwig Prayugi
Published: 6 Juli 2020
Baca Juga:
- 3 Perkiraan Formasi Juventus dengan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo
- Dari Xabi Alonso hingga Sergio Ramos, Ini 10 Kolektor Kartu Kuning Terbanyak Sejak Tahun 2000-01
- Mumpung Gratis, Ini Pemain Free Agent Berkualitas yang Bisa Dicomot liverpool
- Hansamu Yama dalam Angka: Calon Kapten Masa Depan Timnas Indonesia
- Hamka Hamzah Dalam Angka: Sang Petualang di Persepakbolaan Indonesia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bek Persija Jakarta Asal Italia Jatuh Cinta dengan Kerupuk
Bolatainment 1 Juli 2020, 14:47
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR