
Bola.net - Manchester City tertinggal 3-0 saat babak pertama laga melawan Liverpool di Piala FA 2021/2022 usai. Tapi, sang manajer Pep Guardiola memilih untuk tidak memainkan Kevin De Bruyne yang ada di bangku cadangan.
Laga Man City vs Liverpool pada semifinal Piala FA digelar pada Sabtu (16/4/2022) malam WIB. Duel di Wembley berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan Liverpool. Mereka pun berhak melaju ke final Piala FA.
Man City merombak starting XI jika dibanding dengan laga sebelumnya. The Citizen pun kewalahan pada babak pertama dan harus kebobolan tiga gol dari aksi Ibrahima Konate dan Sadio Mane (2 gol). Man City kemudian bangkit pada babak kedua.
Man City mampu membalas dua gol dari aksi Jack Grealish dan Bernardo Silva. Man City punya momen untuk meraih hasil lebih baik. Tapi, sejumlah opsi yang dimiliki Guardiola di bangku cadangan tidak dipakai. Simak selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Kok Gak Mainkan De Bruyne?
Man City tertinggal 3-0 pada saat babak pertama usai. Mereka punya Kevin De Bruyne, Rodri, Ilkay Gundogan, Riyad Mahrez, hingga Ederson yang bisa mengubah situasi pada babak kedua. Tapi, Pep tidak mengubah susunan pemain saat kembali dari ruang ganti.
Pep baru memainkan Mahrez pada menit ke-83, menggantikan Gabriel Jesus. Kevin De Bruyne dan Gundogan yang punya kemampuan menyerang cukup baik tidak dimainkan. Apa yang membuat Guardiola melakukannya.
"Pada akhirnya, sata tidak ingin mengambil resiko dan kehilangan De Bruyne untuk laga selanjutnya," ucap Guardiola.
Pertimbangan Guardiola mungkin sudah sangat matang. Sebab, walau ada di bangku cadangan, kondisi De Bruyne tidak 100 persen. Dia mengalami cedera di laga kontra Atletico. Man City masih butuh jasa De Bruyne untuk laga-laga di Premier League dan Liga Champions.
Beda Babak Pertama dan Kedua
Pep Guardiola merasa pemilihan pemain bukan alasan yang membuat Man City harus mengakui kekalahan. Tapi, dia tidak menampik bahwa Man City menunjukkan wajah yang berbeda antara babak pertama dan kedua ketika berjumpa Liverpool.
"Kami memberikan segalanya setelah babak pertama yang sulit. Untuk gol pertama, bola mati Liverpool sangat, sangat kuat. Gol yang kedua adalah kecelakaan. Sulit untuk bangkit tetapi mereka melakukannya dengan sempurna di babak kedua," kata Pep.
"Kami akhirnya punya satu atau dua hari libur. Kami tahu kami memiliki tujuh laga dan Liga Champions, kami akan mencoba untuk mendorong dan melihat apa yang terjadi," tegasnya.
Sumber: BBC Sport
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bukan Madrid, Haaland Ngebetnya Gabung Manchester City
Bundesliga 17 April 2022, 20:26
-
Kok Bisa Manchester City Mencadangkan De Bruyne Saat Bertemu Liverpool?
Liga Inggris 17 April 2022, 11:50
-
Manchester City 2-3 Liverpool, Klopp: Kami Mengalahkan Tim Terkuat di Dunia!
Liga Inggris 17 April 2022, 10:04
-
Liverpool OTW Quadruple! Apakah Jurgen Klopp Masih Merendah?
Liga Inggris 17 April 2022, 09:41
LATEST UPDATE
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR