
Bola.net - Saga transfer Marcus Rashford nampaknya akan segera berakhir. Dalam 24 jam ke depan, nasib penyerang akan ditentukan.
Sudah menjadi rahasia umum bahwa Rashford akan meninggalkan Manchester United di musim dingin ini. Pasalnya ia sudah tidak lagi masuk dalam rencana Ruben Amorim di Manchester United.
Rashford sendiri dikaitkan dengan cukup banyak klub di musim dingin ini. Namun belakangan ini, calon klub baru Rashford mengerucut ke AC Milan dan Barcelona.
Gianluca Di Marzio melaporkan bahwa proses transfer Rashford ini akan segera selesai. Dalam 24 jam ke depan, klub baru sang pemain akan ditentukan.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Adakan Pertemuan

Menurut laporan tersebut, agen Rashford sudah menjadwalkan pertemuan dengan manajemen Manchester United pada hari Rabu (15/1/2025) mendatang.
Sang agen sepekan terakhir keliling Eropa. Ia berbicara dengan klub-klub yang berminat pada sang klien.
Nantinya ia akan membawa hasil pembicaraannya dengan klub-klub tersebut ke manajemen MU untuk menentukan klub baru sang pemain.
Bisa Gagal

Menurut laporan yang sama, ada kemungkinan bahwa transfer Rashford di musim dingin ini berpotensi gagal.
Baik AC Milan maupun Barcelona sama-sama ingin meminjam sang winger hingga akhir musim nanti. Mereka juga ingin ada klausul pembelian permanen dalam kontrak peminjaman itu.
Yang jadi masalah adalah kedua klub tidak bisa menanggung gaji besar Rashford sehingga mereka meminta MU untuk menanggung sebagian gaji sang pemain. Nah besaran gaji yang perlu ditanggung MU ini akan jadi faktor penentu apakah MU mau melepaskan sang pemain atau tidak.
Terus Dicampakkan

Rashford sendiri hingga saat ini masih dicampakkan Amorim dari skuad Manchester United.
Terbaru, ia tidak dibawa saat MU menang secara fenomenal melawan Arsenal di ajang FA Cup pada akhir pekan kemarin.
Klasemen Premier League
(Gianluca Di Marzio)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dipepet Juventus, Barcelona Ingin Pertahankan Ronald Araujo
Liga Italia 14 Januari 2025, 23:29
-
AC Milan atau Barcelona, Nasib Marcus Rashford akan Ditentukan dalam 24 Jam Ke Depan
Liga Inggris 14 Januari 2025, 19:42
-
Frenkie de Jong Disarankan Tinggalkan Barcelona dan Gabung Bayern Munchen
Liga Spanyol 14 Januari 2025, 15:17
-
Pertunjukan 'The New Sergio Busquets' Saat Barcelona Permak Real Madrid
Liga Spanyol 14 Januari 2025, 14:45
LATEST UPDATE
-
Ketika Ruben Amorim Merasa Dikhianati Manajemen MU Soal Transfer Pemain
Liga Inggris 5 Januari 2026, 08:05
-
Man of the Match Inter Milan vs Bologna: Lautaro Martinez
Liga Italia 5 Januari 2026, 05:25
-
Man of the Match Man City vs Chelsea: Enzo Fernandez
Liga Inggris 5 Januari 2026, 04:24
-
Man of the Match Fulham vs Liverpool: Harry Wilson
Liga Inggris 5 Januari 2026, 03:54
-
Man of the Match Real Madrid vs Real Betis: Gonzalo Garcia
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 00:24
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Matheus Cunha
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:44
-
Hasil Leeds vs Man Utd: Saling Serang di Elland Road Berakhir Imbang 1-1
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:31
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR