
Bola.net - Arsenal sepertinya harus bersiap mengubur mimpi menembus empat besar Premier League musim ini. Pasukan Mikel Arteta ini dianggap tidak cukup tangguh dan masih punya sejumlah masalah besar.
Pandangan di atas disampaikan oleh analis Premier League, Charlie Nicholas. Menurutnya, Arteta membutuhkan sumbangsih terbaik dari pemain-pemain andalannya seperti Pierre-Emerick Aubameyang, Alexandre Lacazette, dan Nicolas Pepe.
Saat ini, setelah 25 pertandingan, Arsenal ada di peringkat ke-10 klasemen sementara. The Gunners tertinggal 10 poin dari zona Liga Champions, bukan selisih yang mudah untuk dikejar.
Mampukah Arsenal mencapai target empat besar? Baca halaman berikutnya ya, Bolaneters!
Masih Mencoba
Tanda-tanda perkembangan Arsenal memang mulai terlihat sejak ditangani Mikel Arteta. Namun, hasil pertandingan mereka belum cukup memuaskan, dengan hanya satu kemenangan dari tujuh pertandingan terakhir di Premier League.
Nicholas yakin Arteta masih berusaha mengembangkan tim, belum benar-benar maksimal. Untungnya, saat ini skuad Arsenal sedang menjalani pemusatan latihan di tengah jeda musim dingin.
"Ini merupakan jeda yang menguntungkan bagi Arsenal. Untuk pertama kalinya, Mikel Arteta bisa benar-benar bekerja dengan para pemain untuk waktu yang cukup lama," ujar Nicholas kepada Sky Sports.
"Dia masih berusaha menyampaikan gagasannya tetapi Arsenal sekarang lebih menyatu dan lebih memahami apa yang diharapkan, khususnya perihal komitmen dan kebersamaan."
Butuh Lebih Banyak Gol
Namun, Nicholas menyoroti perkembangan Arsenal masih belum cukup untuk empat besar. Mereka memang tidak lagi mudah kebobolan, tapi para penyerang masih belum bisa mencetak banyak gol seperti yang diharapkan.
"Biar begitu, mereka belum maksimal. Mereka telah menjadi tim yang sulit dikalahkan, tetapi pemain-pemain seperti Alexandre Lacazette dan Pierre-Emerick Aubameyang masih belum bisa menyeimbangkannya dengan mencetak gol," imbuh Nicholas.
"Orang-orang mulai bertanya-tanya mengapa Aubameyang bermain di kiri. Lacazette juga sedang tidak percaya diri saat ini. Gabriel Martinelli sedang dalam performa hebat, tapi Arsenal perlu melihat lebih banyak kontribusi Nicolas Pepe."
"The Gunners tidak cukup bagus untuk menembus empat besar, tapi mereka harus mencoba," tutupnya.
Sumber: Sky Sports
Baca ini juga ya!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jika Lautaro Lepas, Inter Milan Bidik Pierre-Emerick Aubameyang
Liga Italia 14 Februari 2020, 21:40
-
Arsenal Diklaim Tidak Mampu Datangkan Dayot Upamecano
Bundesliga 14 Februari 2020, 16:20
-
Data dan Fakta Premier League: Arsenal vs Newcastle
Liga Inggris 14 Februari 2020, 14:33
-
3 Klub Top Premier League yang Menurun Musim Ini
Editorial 14 Februari 2020, 14:33
-
Prediksi Arsenal vs Newcastle 16 Februari 2020
Liga Inggris 14 Februari 2020, 14:32
LATEST UPDATE
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR