
Bola.net - Kontrak Josep Guardiola di Manchester City tinggal menyisakan satu tahun lagi. Namun, Guardiola tidak mau membahas perihal kontrak baru karena masih ingin fokus menuntaskan musim ini.
Guardiola ditunjuk menjadi manajer City pada musim panas 2016. Sejak saat itu, mantan arsitek Barcelona itu mampu mengantarkan City meraih kesuksesan besar.
Guardiola berhasil mempersembahkan delapan trofi domestik kepada City. Itu termasuk dua gelar juara Premier League beruntun.
Namun, masa depan Guardiola di Etihad Stadium menjadi bahan spekulasi belakangan ini. Kontrak Guardiola di klub akan selesai pada 2021.
Bukan Waktunya
Namun, Guardiola yakin sekarang bukan saat yang tepat untuk membahas kontrak baru di City. Fokusnya saat ini adalah menyelesaikan musim sebaik mungkin bersama timnya.
"Pendapat saya tidak berubah, mungkin saya bisa bertahan di sini lebih lama. Sekarang bukan waktunya [membicarakan kontrak] kami masih memiliki sebulan yang luar biasa di depan kami."
"Saya masih memiliki setahun lagi, bagi seorang manajer itu adalah waktu yang sangat lama sekali. Saya sebelumnya bahagia dan sekarang juga. Kami punya waktu sendiri untuk membicarakan tentang hal ini."
Tetap Bertahan
Guardiola kembali menegaskan bahwa dirinya masih belum punya alasan untuk meninggalkan City. Dia bahkan akan tetap bertahan di klub meskipun mereka harus turun ke League Two.
"Situasi pribadi saya sudah jelas. Saya pernah mengatakan sebulan lalu bahwa saya akan bertahan tidak peduli apakah kami lolos ke Liga Champions, atau seperti yang banyak orang di Inggris mengatakan, League Two. Saya akan bertahan di sini," kata Guardiola.
"Tentang masa depan, kami mempunyai empat atau lima pekan yang berat di depan kami dengan pertandingan-pertandingan melawan Arsenal dan Madrid."
Sumber: Soccerway
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Manchester City vs Bournemouth di Mola TV
Liga Inggris 15 Juli 2020, 22:45
-
Manchester City Didesak Datangkan Harry Kane
Liga Inggris 15 Juli 2020, 22:00
-
City Lolos dari Sanksi FFP, Ini Kata Solskjaer
Liga Inggris 15 Juli 2020, 20:00
-
5 Pemain yang Bisa jadi Pembeda di Laga Manchester City vs Bournemouth
Liga Inggris 15 Juli 2020, 11:36
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR