
Bola.net - Cristiano Ronaldo membuat manuver untuk bisa meninggalkan Manchester United pada awal musim 2022/2023. Lantas, seperti apa respon ruang ganti United tentang keinginan Ronaldo tersebut?
Ronaldo secara dramatis memilih untuk meninggalkan Juventus pada awal musim 2021/2022 lalu. Sempat memainkan satu laga di Serie A, Ronaldo mengajukan permohonan transfer. Ronaldo akhirnya kembali ke United.
Ronaldo punya beberapa tawaran menarik sebelum akhirnya pulang ke Old Trafford. Salah satu klub yang cukup serius membidiknya adalah Manchester City. Tapi, keputusan Ronaldo adalah memilih bergabung dengan United.
Kini, Ronaldo melakukan manuver yang sama dengan musim 2021/2022. Ronaldo merasa ambisinya tidak lagi sama dengan United. Yuk simak ulasan lebih lengkap soal respon pemain United terkait Ronaldo di bawah ini ya Bolaneters.
Pemain MU Justru Gembira?
Ronaldo telah memberikan kontribusi yang besar untuk United pada musim 2021/2022 lalu. Ronaldo menjadi pencetak gol terbanyak Setan Merah, baik di Premier League maupun di Liga Champions.
Tapi, pada level kolektif, United bersama Ronaldo justru berada pada level terendah di Premier League. United gagal lolos ke zona Liga Champions. United harus melakukan pergantian manajer di tengah musim dan gagal mendapat gelar.
Ronaldo memang mencetak banyak gol untuk United. Akan tetapi, dikutip dari The Times, beberapa pemain United justru terbuka dengan apa yang dilakukan Ronaldo. Mereka menerima keputusan Ronaldo yang ingin pindah dari klub.
Beberapa pemain merasa kepergian Ronaldo bisa membuat mereka bisa 'mengekspresikan' dengan lebih bebas, baik di ruang ganti atau lapangan. Pasalnya, selama ini pemain United merasa terintimidasi dengan mentalitas pemenang Ronaldo dan mereka tidak lepas bermain.
Keretakan di Ruang Ganti
Selain membuat pemain tidak tampil lepas di lapangan, Ronaldo juga diklaim membuat ruang ganti United penuh ketegangan. Laporan soal keretakan dan perpecahan ruang ganti United merebak sepanjang musim 2021/2022 lalu.
Ronaldo diklaim menciptakan geng sendiri di ruang ganti. Para pemain Inggris, termasuk Marcus Rashford dan Harry Maguire, terpinggirkan. Lalu, ada geng lain yang dipelopori oleh Ronaldo.
Erik ten Hag, manajer Man United, telah membuat aturan baru agar geng di ruang ganti tidak terjadi. Salah satu cara yang ditempuh adalah dengan mewajibkan semua pemain makan bersama usai latihan. Sebelumnya, saat latihan usai, para pemain diberi waktu bebas.
Sumber: The Times
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- 4 Nama Pemain Dihubungkan dengan Man United, Siapa Saja Bakal Gabung?
- Rangnick Ternyata Pernah Minta MU Jual Ronaldo di Januari
- Update Transfer Resmi Premier League 2022/2023
- Nego Chelsea dan Raheem Sterling Masuk Tahap Krusial, Akankah Segera Merapat?
- Jadwal Lengkap Premier League 2022/2023 di SCTV dan Vidio
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR