- Bek Arsenal, Hector Bellerin tampaknya ingin lebih serius menghadapi masalah-masalah sosial yang kini menghantui kelangsungan hidup manusia di muka Bumi. Mulai dari pemanasan global, penggunaan plastik berlebihan dan masih banyak lagi.
Bellerin percaya pesepak bola profesional memiliki pengaruh kuat untuk mendukung gerakan-gerakan sosial tersebut. Dia menilai pesepak bola yang tersohor seharusnya mau membantu menjaga alam, setidaknya melalui sarana yang mereka miliki.
"Soal isu sosial, saya pikir sebagai pesepak bola kami memiliki panggung masif yang seharusnya kami gunakan lebih baik daripada saat ini," buka Bellerin di laman resmi arsenal.
Menurut Bellerin, saat ini setiap manusia harus berhati-hati menjaga alam bagi generasi berikutnya. Baca penjelasan selengkapnya di bawah ini:
Duduk di Rumah
Menurut Bellerin, saat ini pesepak bola harusnya jadi salah satu pion penting dalam perubahan sosial. Pesepak bola profesional memiliki beberapa cara yang bisa dimanfaatkan untuk melakukan itu. Mulai dari media sosial, bantuan nyata, membuat ajang sosial, dan masih banyak lagi.
"Saya tahu rasanya sangat nyaman hanya duduk di rumah dan bersama keluarga anda, anak-anak anda, teman-teman anda dan tak berpikir soal apapun, tetapi dengan sarana yang kami punya (pesepak bola), kami seharusnya jadi salah satu pelantar yang menyuarakan isu sosial ini."
"Supaya kami bergerak maju sebagai masyarakat. Menurut saya ada banyak hal, perubahan iklim termasuk salah satu yang sangat besar," lanjutnya.
Generasi Berikutnya

Tak hanya perubahan iklim, Bellerin juga meminta pesepak bola mulai berbicara soal mencegah perusakan alam, salah satunya adalah penggunaan plastik berlebih. Dia percaya pesepak bola bisa membantu banyak hal yang sebenarnya tak pernah dibayangkan.
"Saya ingin terlibat dengan semua hal yang ada. Plastik juga isu masif, saya tumbuh di tepi pantai Barcelona dan saat kembali saat ini lalu melihat semua sampah di lautan - laut yang saya nikmati saat kecil - membuat saya sedih untuk generasi berikutnya."
"Ada begitu banyak hal yang bisa dibantu oleh pesepak bola," tutup dia.
Berita Video
Berita video hasil Liga Champions 2018-2019 matchday ke-2. Real Madrid kalah tipis 1-0 dari AS Monaco, Rabu (3/10/2018).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Qarabag vs Arsenal 4 Oktober 2018
Liga Eropa UEFA 3 Oktober 2018, 16:29
-
Bellerin Bicara Soal Tanggung Jawab Sosial Pesepak Bola Profesional
Liga Inggris 3 Oktober 2018, 15:00
-
Arsenal Pastikan Cech Absen Sebulan
Liga Inggris 3 Oktober 2018, 02:49
-
Pires Dorong Ramsey untuk Bertahan di Arsenal
Liga Inggris 2 Oktober 2018, 22:25
-
Campbell: Kehilangan Ramsey Secara Gratis Akan Jadi Sebuah Kesalahan
Liga Inggris 2 Oktober 2018, 21:47
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR