
Bola.net - - Pemain Liverpool yang sedang menjalani masa pinjaman di Bournemouth, Nathaniel Clyne percaya The Reds sudah mendapatkan semua peluang untuk meraih trofi musim ini. Segalanya berada di tangan Liverpool, mereka harus terus menang untuk meraih gelar juara.
Saat ini Liverpool memang tengah berada di puncak klasemen sementara Premier League dengan 66 poin dari 27 pertandingan. Mereka unggul 1 poin dari Manchester City di peringkat kedua. 11 pertandingan sisa ini akan jadi penentu.
Liverpool tidak hanya membutuhkan performa apik di lapangan, melainkan juga mentalitas dan kekuatan skuat di ruang ganti. Saat ini yang terpenting adalah bagaimana pemain Liverpool bisa tetap fokus.
Clyne percaya skuat The Reds sudah memiliki pemain-pemain yang bisa memimpin rekan setimnya. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Kesempatan Emas
Menurut Clyne, peluang juara Liverpool saat ini terbuka lebar dan musim ini merupakan peluang terbaik mereka selama bertahun-tahun terakhir. Liverpool juga unggul dari Man City, meski cuma satu poin, yang artinya mereka harus terus menang untuk menjaga keunggulan tersebut.
"Anda bisa melihatnya saat ini di ruang ganti mereka akan menikmati peluang yang mereka dapatkan," kata Clyne kepada Sky Sports.
"Mereka berada di puncak liga - semuanya berada di tangan mereka. Yang perlu mereka perbuat adalah melakukan yang terbaik di pertandingan dan itu akan menuntun mereka mencapai garis finish."
Hanya Ingin Bermain Bola

Clyne juga mengaku tidak ada masalah apa pun dengan Jurgen Klopp. Dia jarang bermain, dan memilih dipinjamkan ke Bournemouth sampai akhir musim ini untuk mendapatkan kesempatan bermain. Dia belum mau membicarakan situasinya di Liverpool nanti.
"Saya belum benar-benar bicara dengan Klopp atau memikirkan soal apa yang akan terjadi di akhir musim nanti."
"Saya hanya berkonsentrasi untuk bermain sepak bola dan menjaga tubuh untuk siap bermain serta berkembang. Saya mulai mendapatkan ritme permainan saya kembali yang hadir dengan sering bermain di pertandingan - dan itulah salah satu alasan saya datang ke sini," tandas dia.
Berita Video
Berita video tentang keinginan Wayne Rooney usai pensiun dari dunia sepak bola.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Data dan Fakta Premier League: Manchester City vs West Ham
Liga Inggris 26 Februari 2019, 16:02
-
Prediksi Manchester City vs West Ham 28 Februari 2019
Liga Inggris 26 Februari 2019, 16:01
-
Berada di Puncak Klasemen, Peluang Juara Ada di Tangan Liverpool
Liga Inggris 26 Februari 2019, 14:30
-
Aguero dan Ambisi Besarnya Bersama Man City
Liga Inggris 26 Februari 2019, 11:50
-
Juara Carabao Cup Bisa Jadi Awal Kesialan Man City
Liga Inggris 26 Februari 2019, 10:30
LATEST UPDATE
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:55
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR