
Bola.net - Manajer interim Manchester United, Ralf Rangnick mengaku senang melihat performa Bruno Fernandes. Ia berharap sang playmaker bisa mempertahankan performa apiknya tersebut.
Fernandes merupakan sosok andalan di skuat MU sejak ia bergabung di tahun 2020 silam. Namun belakangan ini ia mendapatkan banyak kritikan setelah ia kurang berkontribusi di tim utama MU.
Di akhir pekan kemarin, Fernandes menunjukkan tanda-tanda kebangkitan. Ia berhasil mencetak dua gol ke gawang Aston Villa.
Rangnick lega melihat sang playmaker mulai gacor lagi. "Bruno bermain dengan baik di pertandingan kemarin [vs Aston Villa]," buka Rangnick kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Performa Komplet
Rangnick menyebut bahwa dua gol yang dicetak oleh Fernandes bukan satu-satunya pertanda performa sang playmaker membaik. Ia menyebut sang pemain memberikan kontribusi yang komplet di laga itu.
Menurut sang manajer, Fernandes juga aktif membantu pertahanan MU. Jadi ia memberikan performa yang impresif.
"Ia bermain dengan sangat baik di Villa Park, bukan hanya karena ia mencetak dua gol, tetapi kontribusinya saat bertahan dan aspek taktikalnya juga sangat bagus,"
Wajib Pertahankan
Rangnick berharap performa Bruno tidak mengendor. Ia ingin sang playmaker kembali aktif mencetak gol dan assist hingga akhir musim nanti.
"Jika anda meliaht performa Bruno di musim lalu, anda tahu bahwa ia mencetak banyak sekali gol dan juga assist. Saya ingin ia bermain di level seperti itu sekali lagi,"
"Jika ia bisa melakukan itu, maka ia akan jadi pemain yang sangat penting bagi kami di beberapa bulan ke depan," ujarnya.
Dua Laga
Manchester United akan memainkan dua laga di pekan ini. Setelah itu mereka akan menjalani libur jeda internasional.
Setan Merah akan berhadapan dengan Brentford dan West Ham pada pekan ini.
Klasemen Premier League
(MUTV)
Baca Juga:
- Andalkan Ronaldo dan Tidak Pakai 4-2-2-2, Ini Prakiraan Starting XI MU Lawan Brentford
- Real Madrid Coba Tikung MU untuk Transfer Boubacar Kamara
- Ini Alasan Ralf Rangnick Jarang Mainkan Jesse Lingard di Skuat Manchester United
- Juventus Indikasikan Tidak Bakal Rekrut Anthony Martial
- Ralf Rangnick Indikasikan Manchester United Akan Lepas Beberapa Pemain
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ralf Rangnick Liburkan Latihan Skuat MU Selama Jeda Internasional
Liga Inggris 19 Januari 2022, 21:00
-
Manchester United Fokus Datangkan Amadou Haidara
Bundesliga 19 Januari 2022, 20:45
-
Manchester United Ajukan Tawaran Perdana untuk Ronald Araujo
Liga Inggris 19 Januari 2022, 20:30
-
Newcastle Ajukan Tawaran Peminjaman untuk Jesse Lingard
Liga Inggris 19 Januari 2022, 20:15
-
Inginkan Sergej Milinkovic-Savic, Manchester United Harus Bayar Segini
Liga Inggris 19 Januari 2022, 19:58
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
-
Man United vs Arsenal: Duo EPL Berebut Wonderkid 18 Tahun Olympiakos yang Lagi Naik Daun
Liga Inggris 18 November 2025, 17:01
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Rekam Jejak Timur Kapadze di Timnas Uzbekistan: Berapa Kemenangan yang Mampu Diraih?
Tim Nasional 18 November 2025, 16:54
-
Dua Wajah Florian Wirtz: Tajam untuk Timnas Jerman, Meredup di Liverpool
Liga Inggris 18 November 2025, 16:39
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR