Bola.net - Gelandang Lyon Tanguy Ndombele memberikan isyarat bahwa berminat pindah ke Premier League musim depan dan gabung tim besar di sana yakni Tottenham.
Ndombele dibeli oleh Lyon pada musim panas 2017 lalu. Eks pemain Amiens SC ini mampu tampil menawan di lini tengah klub Ligue 1 tersebut.
Ia mencatatkan 32 penampilan di Ligue 1 di musim perdananya. Dari total laga yang ia mainkan, NDombele 28 kali tampil sebagai pemain inti.
Ia tetapi tampil apik pada musim 2018-19 ini. Bahkan banyak yang menyebutnya sebagai N'Golo Kante yang baru.
Maka tak heran apabila kemudian banyak klub yang tertarik merekrutnya. Di antaranya adakah Manchester United, Manchester City, Juventus, hingga Real Madrid.
Sempat ada kabar buruk bagi klub-klub asal Inggris. Lyon disebut tak berminat melepas Ndombele ke tim asal Negeri Elizabeth itu dan memilih menjualnya ke Italia.
Berminat ke Inggris
Akan tetapi ada kabar bagus dari sang pemain. Ndombele mengaku tertarik untuk bermain di Premier League.
Klub tujuannya pun di luar di luar dugaan. Ia mengisyaratkan bisa saja memilih Tottenham dan bermain di bawah asuhan Mauricio Pochettino.
"Memang benar bahwa Tottenham adalah tim hebat - klub besar. Mereka finis keempat di liga mereka, mereka adalah finalis di Liga Champions," ucapnya pada Telefoot.
"Mereka adalah klub besar seperti yang lainnya. Pemain mana yang tidak tertarik dengan klub besar?"
Lyon dan Tottenham juga diyakini sudah saling kontak. Namun mereka masih di tahap awal dalam negosiasi pembelian Tanguy Ndombele ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bukan MU Atau City, Ndombele Berminat Pindah ke Klub Besar EPL Ini
Liga Inggris 16 Juni 2019, 22:56
-
Pemain Juventus ini Jadi Pembelian Pertama Manchester City?
Liga Inggris 16 Juni 2019, 10:20
-
Punya Skuad Mewah, Guardiola Masih Butuh Tiga Pemain Baru
Liga Inggris 16 Juni 2019, 06:45
-
Maguire Disarankan Pilih City Ketimbang MU
Liga Inggris 15 Juni 2019, 21:51
LATEST UPDATE
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR