Bola.net - Juara bertahan Premier League, Manchester City diberitakan akan segera memperkenalkan rekrutan pertama mereka musim ini. The Citizens diberitakan akan mengamankan tanda tangan Joao Cancelo dari Juventus dalam waktu dekat ini.
Cancelo sejatinya baru satu musim bermain untuk Juventus. Ia bergabung dari Valencia setelah musim sebelumnya memperkuat Inter Milan sebagai pemain pinjaman.
Cancelo musim lalu tampil sebanyak 34 kali di tim utama Si Nyonya Tua. Namun sang bek dinilai terlalu ofensif dalam bermain, sehingga ia kerap mengabaikan tugasnya dalam bertahan sehingga Juventus mempertimbangkan untuk menjualnya di musim panas ini.
Dilansir Calciomercato, Juventus sudah menemukan klub baru untuk bek Timnas Portugal tersebut. Mereka diberitakan akan menjual Cancelo ke juara EPL, Manchester City.
Manchester City memang tengah membutuhkan bek kanan baru. Pasalnya mereka akan ditinggalkan bek kanan mereka, Danilo di musim panas ini.
Mantan pemain Real Madrid itu sudah berpamitan kepada Pep Guardiola baru-baru ini. Pasalnya ia merasa tidak mendapatkan kesempatan bermain yang cukup setelah dua tahun memperkuat The Citizens.
Guardiola sendiri merasa tidak nyaman hanya mengandalkan Kyle Walker di sisi kanan pertahanan mereka musim depan. Untuk itu mereka mencari bek kanan baru, di mana Cancelo menjadi prioritas Guardiola.
Baca proses perekrutan Cancelo selengkapnya di bawah ini.
Capai Kesepakatan
Laporan tersebut mengklaim bahwa Manchester City sudah bernegosiasi dengan Juventus sejak akhir Mei kemarin. Setelah serangkaian pembicaraan kedua tim diberitakan sepakat untuk transaksi ini.
Cancelo diberitakan akan dibeli dengan mahar sekitar 60 juta Euro. Sang pemain disebut bakal segera menuntaskan kepindahannya ke Etihad Stadium dalam waktu dekat.
Sang bek diberitakan akan dikontrak selama lima tahun di Manchester City.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mengapa Juventus Memilih Maurizio Sarri? Ini Analisis Buffon
Liga Italia 16 Juni 2019, 22:33
-
Chelsea Ungkap Alasan Maurizio Sarri Terima Pinangan Juventus
Liga Inggris 16 Juni 2019, 21:49
-
Juventus Resmi Tunjuk Maurizio Sarri Jadi Pelatih
Liga Italia 16 Juni 2019, 20:20
-
Pemain Juventus ini Jadi Pembelian Pertama Manchester City?
Liga Inggris 16 Juni 2019, 10:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR