
Bola.net - Sebuah saran disampaikan Ian Darke kepada Liverpool. Komentator ESPN itu menyarankan The Reds untuk merekrut pelatih Atletico Madrid Diego Simeone sebagai suksesor Jurgen Klopp.
Klopp telah mengumumkan akan meninggalkan Liverpool pada akhir musim. Pelatih asal Jerman itu akan mengakhiri sembilan tahun kiprahnya yang sangat sukses di Anfield.
Saat ini ada banyak nama pelatih yang dikaitkan dengan Liverpool. Salah satunya adalah pelatih Bayer Leverkusen dan mantan gelandang Liverpool Xabi Alonso.
Alonso sudah menunjukkan kinerja yang sangat luar biasa di BayArena. Tim asuhannya berada di puncak klasemen Bundesliga dan belum terkalahkan pada musim ini.
Rekrut Simeone
Darke menyarankan Liverpool untuk mempertimbangkan Simone sebagai pelatih yang baru. Dia merasa Simeone memiliki prestasi yang cukup bagus di dunia sepak bola.
"Jika Anda melihat Simeone, Atletico Madrid bisa bersaing dengan Real Madrid dan Barcelona, dia membawa mereka ke dua final Liga Champions, dia memenangkan gelar beberapa kali, dia memenangkan Liga Europa, dia beroperasi di level teratas selama satu dekade," kata Darke via TBR Football
"Jadi, meskipun Anda mungkin tidak menyukai gayanya dan persepsinya tentang tim seni hitam yang jelek, dia adalah manajer yang telah mencapai banyak hal."
Sumber: Sportskeeda
Jadwal Pertandingan Liverpool Berikutnya
Pertandingan: Liverpool vs Burnley
Kompetisi: Premier League
Stadion: Anfield
Hari: sabtu, 10 Februari 2024
Kickoff: 22.00 WIB
Live streaming: Vidio
Klasemen Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sebelum Pergi dari Liverpool, Klopp Akan Tuntaskan Perekrutan Wonderkid Lecce Ini
Liga Inggris 8 Februari 2024, 18:14
-
Schweinsteiger Yakin Alonso Akan Pindah ke Liverpool
Liga Inggris 8 Februari 2024, 14:53
-
Jadwal Putaran Kelima FA Cup 2023/2024
Liga Inggris 8 Februari 2024, 08:40
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR