
Bola.net - Frank Lampard tak bisa mengelak. Dia mengakui Chelsea gagal mencapai level terbaiknya akhir pekan lalu dan pantas kalah dari Everton (0-1). Inilah bukti bahwa segalanya tak otomatis berjalan mulus untuk The Blues.
Sebelum kekalahan ini, Chelsea tengah menjaga laju apik tak terkalahkan pada sembilan laga terakhir di Premier League. Bahkan mereka digadang-gadang sebagai kandidat juara.
Saat itu Lampard langsung membantah gagasan tersebut, dan kini dia yakin kekalahan dari Everton semakin menegaskan situasi The Blues sekarang.
Chelsea memang punya potensi, pun sudah terbukti bisa bersaing di papan atas, tapi Lampard pun tahu bahwa timnya belum bisa bicara juara.
Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Tak kenal ampun
Kekalahan dari Everton ini sebenarnya tak terduga, mengingat sebelumnya Chelsea tengah melaju apik di semua kompetisi. Biar begitu, di saat yang sama Lampard mengakui hasil ini menunjukkan wajah asli Premier League yang tak kenal ampun.
"Premier League tak kenal ampun. Anda bisa melihatnya pada sejumlah hasil pertandingan akhir pekan lalu. Kami gagal mencapai level top kami dan kami kalah, begitulah," tegas Lampard di Chelseafc.com.
"Kami telah menjaga laju tak terkalahkan cukup panjang dan memainkan sepak bola apik, juga memenangi pertandingan. Kemudian level kami menurun pada satu pertandingan."
"Sekarang jadi tugas kami untuk segera bangkit," imbuhnya.
Tetap terlibat
Meski kalah dan laju positif terhenti, bagi Lampard justru saat inilah kualitas timnya diuji. Calon juara harus tahu caranya bangkit usai menelan hasil buruk, inilah tantangan Chelsea yang sebenarnya.
"Penting bagi kami tetap terlibat di persaingan papan atas. Ketika publik mulai menyebut kami sebagai pesaing juara, khususnya usai laga kontra Leeds, saya merasa jalan masih sangat panjang di Premier League," lanjut Lampard.
"Saya pernah merasakannya sebagai pemain dan saya memahami ada banyak elemen yang berpengaruh."
"Salah satunya adalah segera bangkit secepat mungkin usai kekalahan, yang memang harus kami lakukan, juga menjaga performa apik pada periode panjang," tandasnya.
Sumber: Chelsea
Baca ini juga ya!
- Awas, Liverpool! Tottenham Bertekad Curi Tiga Poin dari Anfield
- Sudah Tahu Ada Pogba dan Bruno, Kenapa Van de Beek Masih Mau Gabung MU?
- Souness: Cuma Kane yang Layak Masuk Skuat Liverpool
- Arsenal Sedang Krisis, Ini Tiga Pemain yang Harus Disingkirkan Arteta
- Isu Kisruh di Arsenal: Benarkah David Luiz dan Mikel Arteta Marahan?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Leeds United Ingin Comot Tomori dari Chelsea
Liga Inggris 15 Desember 2020, 23:24
-
Frank Lampard: Chelsea Belum Layak Disebut Calon Juara!
Liga Inggris 15 Desember 2020, 17:00
-
Frank Lampard Sebut Persaingan Juara EPL Musim 2020/21 Semakin Ketat
Liga Inggris 15 Desember 2020, 16:40
-
Kualitas Semua Tim Meningkat, Frank Lampard Akui Premier League Musim Ini Makin Sulit
Liga Inggris 15 Desember 2020, 16:35
-
Chelsea Impresif, Frank Lampard Diyakini Bakal jadi Pelatih Elit Eropa
Liga Inggris 15 Desember 2020, 14:44
LATEST UPDATE
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR