Bola.net - - Sebuah dukungan diberikan Brian McBride kepada Christian Pulisic. McBride percaya pemuda 20 tahun itu akan menjadi pemain yang krusial bagi Chelsea musim depan.
Dalam dua tahun terakhir, Pulisic menjadi rebutan klub-klub papan atas Eropa. Pemain Timnas Amerika Serikat itu tampil mengesankan di sektor sayap Borussia Dortmund di mana ia memberikan kontribusi yang besar bagi klub asal Jerman tersebut.
Setelah dikaitkan dengan sejumlah klub, Chelsea dipastikan menjadi destinasi karir Pulisic berikutnya. Tim asal London Barat itu sukses mengamankan tanda tangan sang pemain dengan mahar 58 juta pounds, di mana ia akan bergabung dengan Chelsea di musim panas nanti.
McBride percaya bahwa Pulisic tidak akan kesulitan untuk bersinar di Chelsea musim depan. "Dengan kecepatan permaionan Premier League, saya yakin Christian Pulisic akan cocok bermain di sana dan akan beradaptasi dengan baik," ujar McBride kepada US Bookies.
Baca pemaparan lengkap McBride di bawah ini.
Adaptasi Bukan Masalah
Sebagai pemain yang belum pernah bermain di Inggris, banyak pihak meragukan Pulisic mampu langsung nyetel ketika pindah ke Chelsea nanti.
Namun McBride menilai sang pemuda memiliki daya adaptasi yang bagus di mana ia sudah menunjukkan hal itu saat di Dortmund.
"Sebagai seorang pemain yang masih muda, ia mampu beradaptasi dengan sangat baik di Jerman dan juga di Liga Champions. DIa belum menunjukkan sedikitpun kelemahan hingga saat ini."
Optimis Bersinar
McBride menyadari bahwa musim ini Pulisic tidak mendapatkan banyak jatah bermain. Namun ia percaya ketika ia tiba di Chelsea nanti, sang pemuda mampu mengeluarkan bakat terbaiknya.
"Saat ini, dia mungkin belum menunjukkan performa terbaiknya karena dia tidak bermain rutin setiap minggu. Tetapi talentanya masih belum hilang dan ia mampu berpikir dengan sangat cepat."
"Dia sangat dewasa untuk ukuran pemain muda sepertinya dan ia punya hasrat untuk berkembang setiap waktu. Ketika ia memiliki mentalitas seperti itu, ia akan mampu mengatasi permainan fisik di Premier League dan tim seperti Chelsea akan membantunya beradaptasi di Liga Inggris." tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kalahkan Brasil Menjadi Kenangan Terbaik Hazard Bersama Belgia
Piala Dunia 24 Maret 2019, 20:28
-
Perburuan Hudson-Odoi Makin Seru Dengan Bergabungnya MU
Liga Inggris 24 Maret 2019, 18:46
-
Disebut Sudah Sepakat Gabung Madrid, Begini Respons Hazard
Liga Inggris 24 Maret 2019, 10:00
-
Cadangan di Chelsea, Giroud Bikin Rekor Gol di Timnas Prancis
Piala Eropa 24 Maret 2019, 07:51
-
Southgate: Callum Hudson-Odoi Punya Tempat di Timnas Inggris
Piala Eropa 24 Maret 2019, 07:00
LATEST UPDATE
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





















KOMENTAR