Bola.net - Manchester United (MU) akan menghadapi Manchester City pada laga pekan ke-12 Premier League musim 2020/2021. Pertandingan ini akan dihelat di Old Trafford, Minggu (13/12) dini hari WIB.
Saat ini, kedua tim sekota ini bersaing di papan tengah. Mereka berdua mencari tambahan poin untuk bisa merangsek ke papan atas klasemen sementara.
MU berada di peringkat enam dengan raihan 19 poin dari sepuluh laga. Sementara, City berada satu strip di bawah Setan Merah dengan koleksi 18 angka dari sepuluh pertandingan.
Bagi kedua tim ini, pertemuan mereka pada akhir pekan mendatang akan menjadi persuaan ke-183 mereka secara keseluruhan. Sementara, di ajang kompetisi kasta tertinggi, pertandingan ini akan menjadi yang ke-151 bagi kedua tim.
Derby Manchester edisi perdana sendiri terjadi pada abad ke-19 lalu. Waktu itu, kedua klub bertemu dalam putaran ketiga Championship musim 1894/1895. Hasilnya, dalam pertandingan tersebut, Newton Heath -nama lawas United- menang dengan skor 5-2.
Ingin tahu perbandingan statistik kedua tim? Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Catatan Manchester United Lebih Mentereng

Manchester City boleh menjadi klub yang merangsek ke jajaran klub-klub elit Premier League belakangan ini. Namun, soal rekor head to head, The Citizen harus angkat topi kepada tetangga sekota mereka.
Dari 182 pertemuan, United meraih 76 kemenangan dan 52 hasil imbang. Sisanya, 54 laga, dimenangi Manchester City.
Urusan mencetak gol, United pun unggul ketimbang tetangganya tersebut. Mereka mencetak 260 gol, sedangkan City mencetak 248 gol.
Lemari Trofi Setan Merah Lebih Penuh

Kendati sama-sama memiliki sejarah panjang di sepak bola Inggris, untuk urusan prestasi, United bisa berbangga diri. Setah Merah memiliki raihan yang lebih apik ketimbang City.
Sejauh ini, United sudah 20 kali memenangi Liga Inggris, 12 kali meraih trofi Piala FA, lima kali menjuarai Piala Liga dan 21 kali memenangi Community Shield. Di kancah internasional pun, United sudah sudah tiga kali mengoleksi Piala Champions, sekali menjuarai Piala Dunia Antarklub, sekali menjuarai Liga Europa, sekali menjuarai Piala Interkontinental, sekali Piala Winners, dan sekali menjuarai UEFA Supercup.
Sementara itu, di lemari trofinya, City 'baru' mengoleksi enam trofi juara Liga Inggris, enam trofi Piala FA, tujuh trofi Piala Liga, satu trofi Piala Winner, dan enam trofi Piala Super inggris.
Manchester United Unggul Sepuluh Pertemuan Terakhir

Dalam sepuluh pertemuan terakhir mereka, catatan United pun unggul dari City. Mereka menang lima kali dan sekali meraih hasil imbang. Sementara, empat pertandingan sisanya, dimenangi The Citizen.
Pertemuan terakhir United dan City, terjadi pada pekan ke-29 Premier League musim lalu. Dalam laga yang dihelat di Old Trafford, 8 Maret 2020 tersebut, United menang dua gol tanpa balas.
Dua gol United pada laga tersebut Anthony Martial dan Scott McTominay.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Termasuk Ronaldo, Ini Pemain-Pemain Terbaik Eropa 2020 Versi IFFHS
Liga Champions 11 Desember 2020, 21:23
-
Jamu Manchester City, MU Bakal Andalkan Anthony Martial
Liga Inggris 11 Desember 2020, 21:06
-
Derby Manchester Bukan Hari Penghakiman untuk Karir Ole Gunnar Solskjaer!
Liga Inggris 11 Desember 2020, 18:00
-
Termasuk Aguero dan Rooney, Ini Lima Pencetak Gol Terbanyak pada Derby Manchester
Liga Inggris 11 Desember 2020, 17:55
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR