
Bola.net - Klub La Liga, Barcelona nampaknya harus mencari alternatif lain untuk posisi bek kiri mereka. Pasalnya Chelsea ogah melepaskan Marcos Alonso ke Catalunya di musim panas nanti.
Barcelona belakangan ini digosipkan berburu bek kiri baru. El Blaugrana tengah mencari sosok yang bisa menggantikan peran Jordi Alba di skuat mereka.
Menurut gosip yang beredar, Ronald Koeman sudah mengantongi satu nama. Ia ingin memboyong Marcos Alonso dari Chelsea sebagai pengganti Alba.
Dilansir Mundo Deportivo, Barcelona bakal kesulitan untuk mendapatkan jasa Alonso. Karena Chelsea ogah untuk menjualnya di musim panas nanti.
Simak situasi transfer Alonso di bawah ini.
Tidak Dilepas
Menurut laporan tersebut, Manajer Chelsea, Thomas Tuchel sendiri yang memblokir transfer Alonso.
Ia menilai Alonso masih dibutuhkan di Chelsea. Meski musim lalu posisinya tergeser dengan kehadiran Ben Chilwell.
Namun Tuchel menilai Alonso masih sangat dibutuhkan sehingga ia ingin sang bek bertahan di musim panas ini.
Pasang Harga Tinggi
Salah satu cara yang dilakukan Chelsea untuk mempertahankan Alonso dengan memasang harga yang sangat tinggi untuk sang bek.
Diketahui Chelsea membanderol sang bek di angka 40 juta Euro. Padahal kontraknya hanya tersisa dua musim lagi.
Harga Alonso yang sangat tinggi itu membuat Barcelona akan berpikir dua kali untuk mendatangkan sang bek.
Opsi Alternatif
Barcelona punya sejumlah opsi alternatif jika mereka gagal mengamankan jasa Alonso.
Salah satu pemain yang ingin mereka datangkan adalah Jose Gaya dari Valencia.
(Mundo Deportivo)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diincar Barcelona, Chelsea Ogah Lepas Marcos Alonso
Liga Inggris 30 Juni 2021, 17:00
-
Telikung Juventus, Chelsea Juga Seriusi Transfer Miralem Pjanic
Liga Inggris 29 Juni 2021, 18:58
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR