
Bola.net - Rumor Mateo Kovacic bergabung dengan Manchester United di musim panas nanti berpotensi jadi kenyataan. Chelsea dilaporkan masih belum memberikan kontrak baru untuk sang gelandang.
Kovacic salah satu pemain senior di skuat Chelsea. Ia sudah cukup lama menjadi bagian dari tim asal London Barat tersebut.
Belakangan beredar rumor bahwa Manchester United tertarik merekrut sang gelandang. Mereka ingin menjadikan Kovacic sebagai bagian dari lini tengah mereka pada musim depan.
Evening Standard mengklaim bahwa kans MU mendapatkan jasa Kovacic cukup besar di musim panas nanti. Pasalnya Chelsea masih belum memberikan kontrak baru untuk sang gelandang.
Simak situasi transfer Kovacic di bawah ini.
Bersih-bersih Tim
Menurut laporan tersebut, Chelsea belum memberi kontrak baru pada Kovacic karena sang gelandang masuk dalam daftar jual Chelsea.
The Blues seperti yang sudah diketahui baru saja belanja besar di musim dingin kemarin. Alhasil mereka harus menyeimbangkan neraca keuangan mereka.
Ada beberapa pemain yang kabarnya bakal dijual oleh Graham Potter dan salah satunya adalah Kovacic yang dianggap posisinya bisa digantikan gelandang Chelsea yang lain.
Siap Dengar Tawaran
Laporan tersebut mengklaim bahwa Chelsea benar-benar serius dengan rencana mereka menjual Kovacic di musim panas nanti.
Mereka tahu ada Manchester United yang berminat pada sang gelandang. Namun ada beberapa klub top Eropa lain yang berminat pada jasanya.
Itulah mengapa Chelsea saat ini menunggu tawaran-tawaran tersebut masuk dan mereka akan mencaari tawaran terbaik untuk mereka dan sang gelandang.
Mahar Transfer
Kontrak Kovacic di Chelsea habis di tahun 2024 nanti. Meski begitu ia memiliki mahar transfer yang cukup mahal.
Chelsea dikabarkan hanya mau menjual sang gelandang di angka 40 juta Euro di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(Evening Standard)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diincar MU, Chelsea Tidak Perpanjang Kontrak Mateo Kovacic?
Liga Inggris 29 Maret 2023, 21:30
-
Pengakuan Kai Havertz Soal Masa-masa Sulitnya di Chelsea: Dikira Messi!
Liga Inggris 29 Maret 2023, 20:36
-
Bayern Munchen Bakal Bantu Thomas Tuchel untuk Reuni dengan Mason Mount
Bundesliga 29 Maret 2023, 14:22
-
Starting XI Pemain yang Bisa Dijual Chelsea di Musim Panas 2023
Editorial 29 Maret 2023, 14:18
LATEST UPDATE
-
Enzo Maresca Dikabarkan Ingin Latih MU, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 3 Januari 2026, 19:03
-
Ealah! Kobbie Mainoo Ternyata Tidak Berencana Tinggalkan Manchester United
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:52
-
Ruben Amorim Faktor Ini Bisa Buat MU Ketar-ketir di Kandang Leeds United!
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:43
-
Prediksi Lazio vs Napoli 4 Januari 2026
Liga Italia 3 Januari 2026, 18:30
-
Terungkap, MU Tutup Pintu 'Balikan' dengan James Garner
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:21
-
Manchester United Percepat Proses Transfer Carlos Baleba?
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:06
-
Prediksi Aston Villa vs Nottingham Forest 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 17:54
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs PSBS Biak 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 17:45
-
Prediksi Wolves vs West Ham 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 17:15
-
Daftar Pembalap Indonesia yang Berlaga di Idemitsu Moto4 Asia Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
-
Jadwal Lengkap Idemitsu Moto4 Asia Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR