Diincar MU, RB Leipzig Siap Beri Diskon untuk Transfer Benjamin Sesko

Diincar MU, RB Leipzig Siap Beri Diskon untuk Transfer Benjamin Sesko
Selebrasi Benjamin Sesko dalam laga Liga Champions antara RB Leipzig vs Juventus, Kamis (3/10/2024). (c) AP Photo/Ebrahim Noroozi

Bola.net - Ada kabar baik buat Manchester United. Striker incaran mereka, Benjamin Sesko, dikabarkan bisa didapat dengan harga lebih terjangkau musim panas ini.

Manchester United memang sedang berburu striker baru. Ruben Amorim membutuhkan sosok segar untuk mengisi posisi ujung tombak Setan Merah musim depan.

Salah satu nama yang terus dikaitkan dengan MU adalah Benjamin Sesko. Striker RB Leipzig ini disebut masuk daftar prioritas transfer Setan Merah.

Menurut laporan Bild, peluang MU mendapatkan Sesko semakin terbuka. Pasalnya, RB Leipzig bersedia menurunkan harga sang pemain.

Yuk simak detail informasinya di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Harga Lebih Terjangkau

Menurut sumber tersebut, RB Leipzig kini terbuka untuk bernegosiasi dengan Manchester United mengenai transfer Sesko.

Awalnya, Sesko dibanderol seharga 85 juta Euro. Harga ini dinilai terlalu mahal untuk anggaran transfer MU.

Namun Leipzig dikabarkan bersedia menurunkan harganya menjadi sekitar 70 juta Euro. Dengan penyesuaian harga ini, MU bisa lebih serius mendiskusikan transfer pemain Slovenia tersebut.

2 dari 4 halaman

Alasan Turunnya Harga

Laporan tersebut menyebut Leipzig terpaksa menurunkan harga karena situasi tertentu.

Pemain berusia 21 tahun itu memang ingin pindah klub musim panas ini. Namun, tak banyak klub yang sanggup memenuhi harga awalnya yang mencapai 85 juta Euro.

Kondisi ini memaksa Leipzig untuk lebih fleksibel dalam negosiasi, sekaligus mempercepat proses transfer agar mereka punya waktu mencari pengganti.

3 dari 4 halaman

Minat Besar ke MU

Kabarnya, Sesko sendiri sangat berminat bergabung dengan Manchester United.

Ia bahkan disebut tak masalah meski MU tak bermain di kompetisi Eropa musim 2025/2026 mendatang.


BERITA TERKAIT

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR

LATEST UPDATE

LATEST EDITORIAL